Warga Kampung Kuala Lumpur Minta Polisi Berantas Penyakit Masyarakat

Kampung Kuala Lumpur
Warga Kampung Kuala Lumpur mengadu ke polisi saat Jumat Curhat diadakan Polsek Bintan Timur di Pelabuhan Sri Kolak Kijang, Bintan, Kepri. (Foto: Andri Dwi Sasmito)

BINTAN – Warga Kampung Kuala Lumpur, Kecamatan Bintan Timur, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau, mengadu ke polisi agar memberantas penyakit masyarakat di wilayahnya.

Aduan itu disampaikan masyarakat ke Polsek Bintan Timur saat menggelar Jumat Curhat di Pelabuhan Sri Kolak Kijang, Jumat (17/03).

Di Kampung Kuala Lumpur itu banyak penyakit masyarakat mulai dari anak-anak mengonsumsi minuman alkohol (mikol), lem, sampai nelayan sering mengonsumsi mikol, perkelahian, waria hingga pekerja sek komersial (PSK) atau prostitusi.

“Pernah saya mengajukan ganti nama Kampung Kuala Lumpur menjadi Kampung Texas,” kata Ketua RW06, Kampung Kuala Lumpur, Syafi’i.

Alasan dia, karena semua penyakit masyarakat ada. Banyaknya penyakit masyarakat, lanjut dia, sering terjadi pada tengah malam. Di mana warga lainnya sedang istirahat.

Kemudian, dia juga menyampaikan, ada waria yang tinggal di wilayahnya, hingga menularkan penyakit HIV/AIDS.

“Menjelang bulan puasa ini, saya mohon pihak polisi maupun instansi terkait untuk melakukan penertiban mikol hingga patroli di wilayahnya,” sebut dia.

Rasmanto warga lainnya mengeluhkan banyak prostitusi hingga perkelahian di Kampung Kuala Lumpur setelah warga mengkonsumsi mikol disaat nongkrong bersama.

“Kami minta tolong dengan bapak Kapolsek Bintan Timur untuk menertibkan dan patroli di kampung kami. Sehingga kejadian tersebut tidak kembali terulang lagi di kampung kami,” sebut Rasmanto.

Sementara itu, Kapolsek Bintan Timur, AKP Suardi langsung menanggapi keluhan masyarakat tersebut.

“Kampung Kuala Lumpur gudang penyakit masyarakat. Kami baru tahu ini setelah Pak RW menyampaikan keluhannya saat Jumat Curhat yang kita adakan ini,” ucap AKP Suardi.

Suardi berjanji pihaknya akan memberikan perhatian khusus terhadap Kampung Kuala Lumpur.

“Kita akan prioritas patroli khusus di Kampung Kuala Lumpur. Sebelum menjelang puasa, kami juga sudah melakukan patroli. Baik itu di tempat penjual tuak hingga tempat hiburan malam. Di mana pengunjung datang sambil mengkonsumsi mikol,” sebut dia.

Baca juga: Proses Pemilihan Calon Wabup Bintan Tertunda Gegara Partai Golkar

Camat Bintan Timur, Muhammad Sofyan Nasution mengatakan, pihaknya akan melakukan koordinasi ke organisasi perangkat daerah (OPD) terkait terhadap keluhan yang disampaikan warga Kampung Kuala Lumpur.

“Ini menjadi antensi kita bersama, supaya permasalahan yang dihadapi warga ada solusinya,”kata dia. (*)

Ikuti Berita Lainnya diĀ Google News