Warga Tanjungpinang Temukan Tengkorak dan Kerangka Manusia saat Bersihkan Kebun

Tengkorak dan kerangka manusia
Lokasi penemuan tengkorak dan kerangka manusia di kebun Jalan Sei Timun, Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau. (Dok Polsek Tanjungpinang Kota)

TANJUNGPINANG – Warga temukan tengkorak dan kerangka manusia di salah satu kebun Jalan Sei Timun, Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau.

Tengkorak dan kerangka manusia itu ditemukan Apolinaris Kang saat membersihkan kebunnya. Pemilik kebun pun langsung kaget, ketika melihat ada tulang belulang manusia di tengah kebunnya.

Kanit Reskrim Polsek Tanjungpinang Kota, Ipda Pangeran Manurung mengatakan, tulang manusia itu pertama kali ditemukan warga yang sedang membersihkan kebun pada Ahad (06/08) kemarin.

“Tulang manusia itu pertama kali ditemukan warga. Tetapi dia baru lapor ke polisi tadi,” kata Ipda Pangeran Manurung, Senin (07/08).

Ia menyebut, ada beberapa bagian potongan tulang yang ditemukan di lokasi tersebut. Dari tulang iga, tulang kaki, dan bagian tangan. “Itu ditemukan terpisah-pisah,” ungkapnya.

Baca juga: Polisi Bongkar Pengiriman Warga Tanjungpinang ke Kamboja, Akan Bekerja Jadi Staf Judi Online

Ia menambahkan, belum mengetahui dugaan awal korban yang sudah menjadi tulang tersebut, karena masih harus dibawa ke rumah sakit untuk di autopsi.

“Kita bawa ke RSUP (rumah sakit umum provinsi). Untuk jenis kelamin tulang itu laki-laki,” ujarnya. (*)

Ikuti Berita Lainnya diĀ Google News