Hujan Lebat Sambut Yudisium Mahasiswa FKIP UMRAH

Tanjungpinang, Ulasan.co – Kebahagiaan menyelimuti hati civitas akademika Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) ketika hujan cukup deras menyapa para mahasiswa Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan yang diyudisium.

“Dua berkah yang didapat mahasiswa hari ini, yudisium dan hujan. Soalnya, sudah sekian lama tidak turun hujan,” kata Wendi, salah seorang mahasiswa di Tanjungpinang, Selasa (27/8).

Ia mengucapkan selamat kepada salah seorang temannya yang mengikuti yudisium yang digelar FKIP UMRAH.

“Teman saya bahagia hari ini, saya juga bahagia,” ucapnya sambil melihat air hujan yang turun sejak pukul 13.30 WIB.

Hujan lebat pada akhir Agustus 2019 mengguyur Tanjungpinang membilas kekhawatiran masyarakat Tanjungpinang terhadap kekeringan yang terjadi sejak beberapa pekan lalu.

Wajah gembira pun tampak dirasakan oleh mahasiswa UMRAH atas turunnya Rahmat Allah SWT.

“Alhamdulillah, akhirnya hujan juga sudah lama tidak turun hujan, ini nikmat yang Allah SWT berikan,” ujar Dara, mahasiswi UMRAH.

Kegembiraan juga dirasa oleh mahasiswa lain, seperti Deni dan Ridho.

“Cara menikmati nikmat Allah setelah sekian lama kemarau ini dengan cara membiarkan diri terkena hujan di tengah perjalanan menuju kampus,” ujar Deni.

Pewarta: Engesti