IndexU-TV

ASDP Tanjunguban Bintan Tambah Dua Armada RoRo, Antisipasi Lonjakan Penumpang

Kendaraan dan penumpang saat masuk ke dalam Kapal RoRo di Pelabuhan ASDP Tanjunguban, Bintan, Kepri. (Foto:Andri DS/Ulasan.co)

BINTAN – Manajemen Angkutan Sungai, Danau dan Penyeberangan (ASDP) Tanjunguban, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau (Kepri) siapkan dua unit armada kapal Roll on Roll off (RoRo) di Pelabuhan ASDP Tanjunguban.

Dua unit kapal RoRo disiapkan, bertujuan untuk memberikan pelayanan ekstra kepada penumpang yang ingin menyeberang dari Tanjunguban menuju Pelabuhan Telaga Punggur, Kota Batam PP.

“Kalau terjadi lonjakan penumpang hari ini, kita tambah dua trip atau dua kapal lagi,” kata Penanggungjawab Pelabuhan Tanjunguban, Sukma Nugraha di Bintan, Ahad 25 Mei 2024.

Memang kata Sukma, tidak ada lonjakan penumpang maupun kendaraan yang menyeberang dari Tanjunguban ke Kota Batam selama libur panjang terhitung sejak Kamis-Sabtu 23-25 Mei 2024.

Karena penumpang yang menyeberang dari Tanjunguban ke Kota Batam hanya sekitar 800-an orang per hari.

Begitu juga dengan kendaraan hanya 100-an unit sepeda motor, 300-an unit mobil pribadi, dan 60 unit lori per hari.

Dalam kesempatan ini, ia berpesan kepada penumpang untuk selalu menjaga kesehatan dan keselamatan selama dalam perjalanan libur panjang.

Lalu, pesan dia lagi, cek kendaraan sebelum melakukan bepergian. Supaya kendaraan yang digunakan tidak terjadi mogok maupun rusak.

“Biarlah pelan saat masuk ke dalam kapal RoRo, asalkan selamat. Jangan buru-buru,” imbaunya.

Exit mobile version