IndexU-TV

Jalan Nusantara Menuju Kijang Bintan yang Ambles Diperbaiki

Jalan Nusantara Tanjungpinang-Kijang ditutup sementara karena ada pengerjaan perbaikan jalan yang ambles. (Foto:Andri DS/Ulasan.co)

BINTAN – Jalan Nusantara yang menghubungkan Kota Tanjungpinang-Kijang, Kecamatan Bintan Timur, Bintan, Kepulauan Riau (Kepri) mulai diperbaiki  tepatnya Km 21 dan Km 22 Kijang karena ambles.

Pantauan ulasan.co, Selasa (09/10), alat berat terlihat sudah memulai pekerjaan di titik yang ambles tersebut. Sebelumnya, pekerja telah memotong aspal menggunakan mesin khusus. Supaya aspal lainnya tidak terimbas nantinya.

Setelah dikeruk lapisan aspalnya, pekerja pun mulai mengeruk saluran drainase tersebut sesuai ukuran yang direncanakan.

Petugas Pembuat Komitmen (PPK) dari Dinas Pekerjaan Umum Penataan dan Pertanahan (PUPP) Provinsi Kepri, Alfin Reginal menjelaskan, pekerjaan jalan yang ambles di tiga titik menelan anggaran sekitar Rp698 juta dari nilai pagu Rp700 juta.

Tiga titik pengerjaan jalan yang dilakukan, mulai dari Jalan Nusantara Km 24, Km 22 hingga Km 21 juta. Ditargetkan dia, pekerjaan di tiga titik yang ambles tersebut akan selesai empat bulan ke depan di tahun 2023 ini.

“Ini sudah masuk bulan pertama. Karena kita mau kerjakan di bulan puasa, momentumnya kurang pas,” terang dia.

Setelah dikeruk, pihaknya akan langsung pasang boxs culvert yang sudah jadi. Lalu, akan dilapisi plat kemudian dicor beton. Sehingga ada kekuatan untuk dilalui kendaraan berat.

“Kita usahakan percepat pengerjaan ini. Karena menggunakan kontruksi yang langsung jadi. Cuman, yang buat lama nanti menunggu plat injak untuk cor beton,” tutup dia.

Baca juga: Dibangun Puluhan Miliar, Pelabuhan Berakit di Bintan Tak Bisa Difungsikan
Exit mobile version