Lagi, Seorang Warga Tanjungbatu Kundur Positif Covid-19

RSUD Muhammad Sani, Karimun.

Karimun, Ulasan.co – Seorang warga Tanjungbatu Kundur yang sebelumnya menjadi Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dinyatakan positif covid-19.

Hal tersebut disampaikan oleh Rachmadi, Kepala Dinas Kesehatan Karimun, melalui pesan singkat aplikasi WhatsApp.

“Temen-temen media, dengan ini kami sampaikan, bahwa hasil swab sore tadi terkait pasien PDP dinyatakan positif,” tulis Kepala Dinas Kesehatan Karimun, Rachmadi melalui pesan singkat aplikasi WhatsApp, Kamis (30/7) sekitar pukul 19.46 WIB.

Ia juga menginformasikan bahwa pasien tersebut mulai dirawat di ruang isolasi RSUD M Sani, Karimun sejak Selasa, 18 Juli 2020. Sebelumnya yang bersangkutan juga menjalani rapid test dengan hasil reaktif.

“Pasien tersebut sebelumnya sudah menjalani rapid test, hasilnya reaktif,” jelasnya dilansir dari haluankepri.com

Selain itu, ia juga mengatakan bahwa pasien tersebut memiliki gejala non spesifik, seperti demam, mual dan menggigil. Akibat merasakan sakit itu pasien kemudian berobat ke pusat kesehatan hingga akhirnya dirawat di rumah sakit plat merah milik pemerintah.

Diketahui sebelumnya bahwa pasien tersebut merupakan klaster atau pernah kontak dengan almarhum Kompol Endi Endarto yang telah berpulang karena menderita covid-19 di RSAB, Batam, Rabu (29/7) pukul 20.27 WIB.

Pewarta: Boby

Editor: Redaksi