Pemko Batam Pastikan Stok dan Harga Sembako Stabil saat Lebaran

Lebaran
Sekda Batam Jefridin Hamid. (Foto: Muhammad Chairuddin)

BATAM – Pemerintah Kota (Pemko) Batam, Kepulauan Riau, memastikan stok dan harga sembako stabil hingga lebaran 1444 Hijriah.

“Jadi tidak perlu khawatir. Stok tidak ada kelangkaan. Pagi ini kami rapat membahas kebutuhan bahan pokok terjamin dan tersedia,” kata Sekretaris Daerah (Sekda) Pemko Batam, Jefridin Hamid, Kamis (13/04).

Bahkan menurutnya, stok yang ada saat ini cukup hingga Mei 2023 mendatang. Hal itu ia ketahui usai menggelar rapat bersama para distributor.

Dalam rapat tersebut, beberapa komoditas menjadi perhatian yakni beras, daging, cabai merah, hingga gas elpiji yang beberapa waktu lalu sempat terjadi kelangkaan karena keterlambatan stok dari Tanjung Uban.

“Yang dikhawatirkan adalah adanya oknum yang bermain dan harga gas naik dua kali lipat dari normalnya,” jelas Jefridin.

Oleh sebab itu, Pemko Batam dan Satgas Pangan akan mengawasi ketersediaan dan harga komoditas tersebut terutama jelang lebaran.

Caranya dengan memberikan sembako murah, operasi pasar murah, hingga sidak ke pasar untuk memastikan stok cukup dan harga terkendali.

“Trennya saat ini harga turun, dan stabil. Kita patut bersyukur kolaborasi antara Asosiasi Distributor dan Pemko Batam cukup berjalan baik. Sehingga pemerintah bisa menangani persiapan komoditi ini,” tambahnya.

Baca juga: THR Ribuan Honorer di Batam Segera Cair Jelang Lebaran

Ketua Asosiasi Distributor Kota Batam, Aryanto menambahkan, pendistribusian beberapa komoditi ke Batam seperti daging, telur, gula, tepung, hingga beras sedang mengalami peningkatan.

“Kami memastikan pasokan lancar. Kalau harga sejatinya mengikuti saja. Namun, sejauh ini masih stabil,” tuturnya.

Ia mengungkapkan, di hari pertama pasar murah kemarin saja, sejumlah komoditi itu laris manis diserbu masyarakat. Daging yang mereka sediakan sekitar 200 kilogram ludes seketika kala itu.

“Diminati, dan semua juga terjual dengan cepat. Kami senang antusias masyarakat ini,” tutupnya. (*)

Ikuti Berita Lainnya diĀ Google News