IndexU-TV

Tiga Maskapai Layani Rute Penerbangan Batam-Korea Selatan

BATAM – Bandara Internasional Batam (BIB) Hang Nadim bekerjasama dengan tiga maskapai, untuk melayani rute penerbangan internasional dari Batam tujuan Korea Selatan (Korsel) yang rencananya dibuka bulan Februari.

Direktur Utama PT BIB, Pikri Ilham Kurniansyah mengatakan, ketiga maskapai merupakan perusahaan penerbangan asal Korsel yakni Jin Air, Jeju Air dan Korean Air.

Pikri menyampaikan, pihaknya telah mengundang perwakilan para maskapai tersebut bersama beberapa travel agen untuk membahas rencana pembukaan rute tersebut.

“Rencanannya tipe pesawat yang akan dioperasikan untuk penerbangan Batam-Korsel menggunakan Airbus. Namun, untuk detailnya masih menunggu,” kata Pikri, Rabu (25/1).

Lanjuthya, penerbangan Batam-Korea Selatan akan dilayani secara direct flight atau penerbangan langsung dari Bandara Hang Nadim Batam menunju Incheon, Korea Selatan.

“Pertimbangan kami untuk membuka rute ini melihat dari nilai pasar saat ini. Kemudian rute ini juga menciptakan pasar bagi pelaku pariwisata karena destinasi kota Batam sangat menjanjikan,” kata dia.

Ia menilai, dari sisi perputaran ekonomi hal ini juga menjadi positif, karena banyak juga warga Korea yang berinvestasi di Batam.

Sementara itu, terkait harga tiket, pihaknya belum memberikan estimasi. Sebab hal tersebut merupakan ranah maskapai.

Pikri menambahkan, dalam waktu dekat ini rute Internasional juga akan di buka ke beberapa negara di kawasan Asia Tenggara (Asean).

“Kita sudah berbicara dengan maskapai Vietnam, Thailand. Jadi untuk tahapnya setelah Korea kita akan mencoba buka rute Asean. Sebelumnya rute Umrah sudah dibuka begitu juga dengan rute Malaysia,” tutupnya.

Exit mobile version