Tiga Tokoh Ambil Formulir Pendaftaran Cabup dan Cawabup Karimun di PDIP

 

KARIMUN – Sejumlah tokoh yang ingin maju sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Karimun mulai merapat ke Partai Demokrasi Perjuangan Indonesia (PDIP).

 

Sekretaris DPC PDIP Kabupaten Karimun, Sulfanow Putra mengatakan beberapa tokoh telah mengambil formulir pendaftaran ke Tim Penjaringan PDIP untuk Calon Bupati dan Wakil Bupati Karimun.

 

Putra menyebutkan tokoh yang telah mengambil formulir untuk calon bupati adalah Sekretaris Daerah Kabupaten Karimun, Muhammad Firmansyah dan Anggota DPRD Kepri, Raja Bahtiar.

 

Sedangkan untuk calon wakil bupati adalah Ketua DPC PDIP Karimun yang juga Wakil Ketua DPRD Kabupaten Karimun, Rasno.

 

“Untuk calon bupati baru dua orang sampai hari ini, Pak Firman Sama Pak Raja Bahtiar. Untuk calon wakil bupati, Pak Rasno. Ini yang mengambil dokumen, belum mengembalikan,” kata Putra, Kamis 2 Mei 2024.

 

Selain itu, lanjut Putra, beberapa tokoh juga dikabarkan akan mengambil formulir pendaftaran di PDIP. Mereka adalah Ketua DPRD Kabupaten Karimun Yusuf Sirat, Anggota DPRD Kepri Rocky Marciano Bawole dan Ery Suandi.

 

“Ini baru info mau mengambil dokumen, kami masih menunggu. Untuk final pendaftaran tanggal 10 Mei 2024,” sebut anggota DPRD Karimun dari fraksi PDIP.

 

Diketahui PDIP membuka penjaringan bakal calon kepala daerah Kabupaten Karimun untuk Pilkada, Senin 29 April 2024.

 

Ketua DPC PDIP Kabupaten Karimun, Rasno mengatakan PDIP membuka diri bagi tokoh-tokoh yang ingin ikut bertarung di Pilkada Kabupaten Karimun.

 

Para pendaftar dapat mendatangi Sekretariat DPC PDIP di jalan Jenderal Sudirman atau Jalan Poros Karimun.

 

Setelah mendaftar, maka berkas para kandidat akan diproses melalui mekanisme yang telah ditetapkan oleh PDIP. Kemudian setelah melalui tahapan-tahapannya, maka PDIP baru menentukan siapa yang akan diusung di Pilkada nanti.

 

“Pendaftaran dibuka setiap hari dari jam 10:00 WIB-17:00 WIB. Pengembalian berkas sampai tanggal 10 Mei nanti,” kata Rasno.(*)