Trail Legendaris Suzuki TS-125, Tetap Dicari Konsumen Meski Tak Lagi Diproduksi

Motor trail legendaris Suzuki TS-125. (Foto:Dok/Instagram/@gde_sila)

JAKARTA – Penyuka tunggangan roda dua lawas, mungkin sudah tidak asing dengan motor trail satu ini yang terbilang motor jaman dulu alias jadul.

Meski unitnya sudah tak lagi diproduksi oleh pabrikan Suzuki, namun keberadaannya tetap dicari walau berstatus bekas pakai.

Dia adalah motor trail Suzuki model TS-125, yang hingga kini masih menjadi perburuan di Nusantara. Suzuki TS-125 sang motor trail legendaris ini sudah ada sejak tahun 1993 di Indonesia dan keluaran terakhirnya tahun 2005.

Bahkan di tahun 2024 ini, motor trail Suzuki ini kembali banyak dicari oleh para konsumen karena ada beberapa alasan.

Suzuki TS-125 ini, merupakan salah satu sepeda motor trail pertama yang dimiliki oleh Suzuki yang berhasil memasuki pasar secara massal.

Trail Suzuki TS-125 tidak hanya menawarkan kegesitannya dalam melibas lintasan dan menaklukan medan apa saja.

Namun, motor trail jadul Suzuki ini juga memiliki kualitas mesinnya yang layak untuk diacungi jempol, meski sudah tidak muda lagi usianya.

Di eranya, Suzuki TS-125 ini berhasil meraih popularitasnya sebagai motor trail yang diklaim sangat efisien khususnya dalam penggunaan bahan bakarnya.

Tak hanya itu, Suzuki TS-125 memiliki desain yang ramping dan juga tetap terlihat modern, meskipun sebenarnya motor ini keluaran lama, namun tetap memiliki desain yang ramping dan juga berkelas.

Meski desain bodinya terbilang jadul sesuai usianya yang tidak muda lagi. Tetapi tampilan Suzuki TS-125 masih diterima untuk tampil garang dan klasik di tahun 2024 ini.

Motor trail ini, tetap berhasil menjadi pilihan yang layak untuk dikendarai melintasi berbagai medan jalanan.

Sejak pertama kali diluncurkan, kesan garang langsung melekat pada penggunanya dan memiliki mesin kuat dan juga mampu mengatasi berbagai jenis lintasan.

Untuk kaki-kakinya, pada ban depannya sendiri memiliki ukuran 2.75 x 19. Sementara untuk ban di belakangnya sendiri memiliki ukuran 3.25 x 18. Sehingga membuatnya semakin mudah berakselerasi di jalanan aspal ataupun tanah serta lumpur.

Selanjutnya, untuk dapur pacu atau mesinnya sendiri, motor trail jadul ini dibekali dengan mesin berkapasitas 123cc 2 tak dengan sistem katup reed valve silinder tunggal.

Mesinnya masih mengandalkan pendingin udara, dan mampu menghasilkan tenaga hingga 13 hp pada putaran mesin 7.000 rpm, sementara itu torsi puncaknya mencapai 9.8 ft-ibs pada putaran mesin 6.500 rpm.

Sedangkan sistem pengeremannya, dimana motor ini menggunakan sistem pengereman drum. Sedangkan untuk suspensinya depan menggunakan garpu teleskopik, dan belakangnya dilengkapi dengan monoshock.

Meskipun merupakan motor trail, namun motor ini memiliki kapasitas tangki bahan bakar yang cukup besar, yaitu mencapai 9.5 liter, cocok untuk menempuh jarak jauh tanpa perlu khawatir kehabisan bahan bakar.

Meskipun motor ini belum dibekali dengan fitur-fitur modern seperti motor keluaran terbaru. Namun motor ini masih memiliki tempat tersendiri di hati para pecintanya.

Suzuki TS-125 menonjolkan keunggulannya dalam gearbox dual-range 6 kecepatan, rak bagasi dan juga pelindung lumpur depan yang dipasang lebih tinggi, dan menjadikannya cocok untuk melintas diberbagai medan jalan.

Kira-kira berapa ya harga untuk sebuah trail legendaris ini, meskipun sudah dihentikan produksinya namun harga yang ditawarkan terbilang masih cukup tinggi, apalagi jika kondisinya masih original.

Salah satu postingan yang kami lihat di market place, motor trail legendaris milik Suzuki ini dibandrol dengan harga mulai dari Rp17 juta sampai Rp30 juta, bagaimana tertarik untuk memilikinya?.