UMRAH Gelar International Symposium untuk Tingkatkan Mutu Akademik

UMRAH
Rektor UMRAH, Prof. Agung Damar Syakti saat memberikan sambutan. (Foto: Ardiansyah Putra)

TANJUNGPINANG – Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) menggelar International Symposium Forum Wakil Rektor Bidang Akademik Badan Kerja Sama Perguruan Tinggi Negeri (BKS PTN) Barat di Auditorium UMRAH, Pulau Dompak, Kota Tanjungpinang, Senin (25/09).

Rektor UMRAH, Prof. Agung Damar Syakti mengatakan, dengan adanya forum Wakil Rektor Bidang Akademik dapat meningkatkan mutu akademik, khususnya UMRAH.

“Tentunya agar akademik kita bisa setara dengan mitra-mitra kita yang ada di Asia Pasifik seperti China, Singapura, dan lainnya,” kata Agung.

“Kita juga ingin melihat apa saja yang bisa mendongkrang performa akademik kita supaya dapat berpengaruh untuk lulusan-lulusan kita,” ujarnya.

Agung menyebut, dengan adanya International Symposium, UMRAH dapat melihat kurikulum akademik yang bertaraf international untuk mahasiawa yang ada di Kepri.

“Ini dapat meningkatkan standar international bagi mahasiswa kita dengan dapat mempelajari bahasa international,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua Pelaksana International Symposium, Nizwan Zuhri dalam pidatonya menyebut, kegiatan ini dapat menjadi groundbreaking untuk kemajuan akademik antara UMRAH dan kampus lainnya.

“Kita untuk mengeksplorasi apa saja yang bisa kita ambil dari sisi akademik kampus lain, terutama yang hadir pada hari ini, serta bisa kita aplikasikan di daerah kita,” ujar Nizwan.

Baca juga: Rektor UMRAH Ungkap Alasan MoU Dengan PT MEG di Rempang

Ia cukup bangga dan bersyukur, dapat bertukar pikiran dengan beberapa kampus untuk melihat upaya kedepan yang dapat dilakukan UMRAH di Asia nantinya.

“Terima kasih sudah hadir, dan menginspirasi selama kegiatan symposium ini,” pungkasnya. (*)

Ikuti Berita Lainnya diĀ Google News