BATAM – Libur nasional peringatan kenaikan Isa Al-Masih menyebabkan lonjakan jumlah penumpang ke Johor, Malaysia, dari Pelabuhan Internasional Batam Center, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau.
Hal ini karena libur berlangsung cukup lama yaitu, empat hari sehingga banyak masyarakat Batam memanfaatkannya untuk berlibur ke luar negeri, terutama ke Johor, Malaysia, dan Singapura.
Sementara itu, berdasarkan pantauan ulasan.co pada, Jumat 10 Mei 2024, tampak beberapa penumpang sedang berlalu lalang, baik akan berangkat ataupun baru tiba di terminal feri internasional tersebut.
Kordinator Pelabuhan Internasional Batam Center Kantor Kesyahbandaran dan Operasional Pelabuhan Batam, Mario mengatakan, pada Kamis 9 Mei 2024 kemarin saja jumlah penumpang mencapai 3915 orang berangkat ke Singapura dan Malaysia.
“Ke Johor Malaysia, jumlah penumpang berangkat mencapai 1359 penumpang, sementara yang kedatangan cuma 718 penumpang,” ungkapnya.
“Angka ini cukup tinggi dibandingkan angka rata-rata penumpang berangkat yang hanya 700 hingga 800 orang per hari, jadi naik sekitar 44,2 persen” sambungnya.
Baca juga: KSOP Batam Prediksi Jumlah Penumpang di Telaga Punggur Naik 80 Persen Selama Libur Panjang
Sementara itu keberangkatan ke Singapura justru mengalami penurunan hingga 2556 penumpang, sedangkan kedatangan sebanyak 2347 penumpang.
“Angka keberangkatan ke Singapura ini masih sedikit dibanding hari libur sebelum-sebelumnya yang bisa mencapai lebih dari 5000 penumpang,” ujarnya.
Menurutnya, masyarakat lebih memilih berlibur ke Johor, karena biaya wisata yang lebih murah dibandingkan ke Singapura.
Lebih jauh lagi, ia menyampaikan bahwa situasi akan berbeda pada Ahad, 12 Mei 2024, yaitu jumlah penumpang yang tiba akan melebihi jumlah yang berangkat.
“Hal ini disebabkan oleh arus balik masyarakat yang selesai liburan. Kami memperkirakan jumlah kedatangan akan sebanding dengan jumlah keberangkatan sebelumnya,” tutupnya.(*)
Ikuti Berita Ulasan.co di Google News