WNA Malaysia dan Singapura Ikut Rayakan HUT RI di Belakangpadang Batam

Pemko Batam Kembangkan Pulau Belakangpadang sebagai Destinasi Wisata
Kapal membawa penumpang dari Pulau Belakangpadang ke Pulau Batam Kepualaun Riau. Foto: Antara

BATAM – Warga Negara Asing (WNA) Malaysia dan Singapura turut memeriahkan perayaan Hari Ulang Tahun ke-77 Republik Indonesia di Belakangpadang, Batam, Kepulauan Riau (Kepri).

Camat Belakangpadang, Yudi Admajianto mengatakan, para Warga Negara Asing (WNA) itu turut serta dalam perlombaan sampan layar di Pulau Penawar Rindu yang berada di beranda perbatasan.

“Info dari panitia sampan layar terkait kepastian WNA dari luar negeri akan hadir pas hari H nanti,” ujar Yudi saat dikonfirmasi, Sabtu (13/8).

Ia menjelaskan, lomba itu diikuti oleh puluhan peserta dari berbagai daerah termasuk kedua negara tetangga tersebut.

“Yang mendaftar sudah ada 20 tim, ada dari Pulau Sugi, Pulau Pecung, Pulau Tanjung Pelanduk, Pulau Bulang sama Pulau-pulau di sekitar Kecamatan Belakangpadang,” ungkap Yudi.

Ia melanjutkan, nantinya kemungkinan akan ada peserta dari luar negeri lainnya yakni Brunai Darussalam. Akan tetapi, hingga saat ini belum ada kepastian dari peserta tersebut.

“Ya itu kita belum bisa pastikan sekarang. Kemarin infonya hanya lewat telepon ke panitia,” ucap Yudi.

Baca juga: Meriahkan HUT RI ke-77, Pulau Belakang Padang Gelar Pesta Rakyat

Yudi berharap, pada kegiatan untuk memeriahkan hari kemerdekaan ini dapat berjalan lancar sebagaimana rancangan para panitia.

Ia mengajak seluruh masyarakat untuk datang ke Pulau Belakangpadang dan menikmati perayaan HUT RI dengan berbagai rangkaian Pesta Rakyat yang meriah.

“Ini sudah menjadi tradisi di Belakang Padang. Mudah-mudahan berjalan lancar,” tuturnya.

Berikut merupakan jadwal Pesta Rakyat yang digelar di Pulau Belakang Padang dalam rangka HUT RI ke-77.

1. Badminton (29 Juli s.d. selesai)
2. Sepak Bola Mini U-14 (1 s.d. 28 Agustus)
3. Domino (5 Agustus s.d. selesai)
4. Liga Futsal U-16 (6 s.d. 7 Agustus)
5. Takraw (6 Agustus s.d. selesai)
6. Malam Kesenian (12,13,15,16 Agustus)
7. Pentas Seni Pramuka (14 Agustus)
8. Gerak Jalan Beregu (15 Agustus)
9. Permainan Rakyat (15 s.d. 17 Agustus)
10. Karnaval (16 Agustus)
11. Lomba Boat Pancung (16 s.d. 17 Agustus)
12. Upacara (17 Agustus)
13. Lomba Sampan Layar (17 Agustus)
14. Malam Resepsi HUT RI (17 Agustus)
15. Bola Kasti (28 Agustus)
16. Bola Voli (menyesuaikan)

Baca juga: Dispar Kepri Beberkan Sejumlah Event HUT Kemerdekaan RI di Kabupaten/Kota