Natuna – Anak Buah Kapal (ABK) MV CNC Neptune, Gilbert (33) yang terjatuh di Perairan Kabupaten Kepulauan Anambas beberapa waktu lalu telah ditemukan nelayan setempat pada Rabu (5/1).
Komandan Pangkalan TNI Angakatan Laut (Danlanal) Ranai, Kolonel Laut (P) Dofir mengatakan, ABK MV CNC Neptune yang dikabarkan terjatuh di laut Kabupaten Kepulauan Anambas beberapa waktu lalu sudah ditemukan.
“Alhamdulillah korban sudah ditemukan, untuk informasi lebih lanjut bisa menghubungi Lanal Tarempa,” kata Dofir saat dihubungi Ulasan.co, Rabu sore.
Baca juga: Seorang ABK Kapal Kargo CNC Neptune Jatuh di Perairan Anambas
Sementara itu, Danlanal Tarempa, Letkol Laut (P) Yovan Ardhianto Yusuf membenarkan hal tersebut.
Ia menjelaskan, Gilbert ditemukan oleh nelayan Desa Jemaja mengapung tepatnya di titik koordinat N 03.23.500 E.105.39.500 laut Desa Sunggak, korban ditemukan dengan selamat dan dalam keadaan sehat.
“Posisi penemuan sekitar 18 mil di Utara Sunggak,” ujarnya.
Baca juga: Kapal Perusahaan Indonesia Tak Berawak Hanyut ke Perairan Malaysia
Ia menambahkan, saat ini korban sudah dibawa ke Tarempa, untuk diserahkan kepada pemerintah setempat agar dilakukan pemeriksaan kesehatan dan lainnya.
“Selanjutnya akan diserahkan kepada pihak Imigrasi kelas II Tarempa,” pungkasnya.