Arab Saudi dan Kemenag Beri Bonus Air Zam-Zam untuk Jamaah Haji se-Kepri

Jamaah haji Kepri debarkasi Batam saat mengambil jatah air zam-zam. (Foto:Muhammad Chairuddin/Ulasan.co)

BATAM – Pemerintah Arab Saudi dan Kementarian Agama (Kemenag) RI beri bonus air zam-zam untuk jamaah haji asal Kepulauan Riau (Kepri).

Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) akan mengantarkan bonus air zam-zam ke pada jamaah haji asal Kepri yang pulang melalui Debarkasi Batam.

“Untuk jatah air zam-zam kita dapat lima liter dari Arab Saudi, dan ditambah lima liter lagi lagi dari menteri untuk jamaah,” kata Edi Batara, Kamis (06/07).

Edi Batara menjelaskan, para jamaah akan lebih dahulu mendapatkan air zam-zam saat tiba di Asrama Haji Batam sebanyak lima liter. Sedangkan sisanya lagi, akan dikirim ke kabupaten/kota masing-masing.

“Lima liter lagi akan menyusul melalui Kemenag di kabupaten/kota ke rumah masing-masing jamaah,” ujarnya.

Ia melanjutkan, kepulangan para jamaah debarkasi Batam masih terus berlangsung secara bertahap sesuai dengan kloternya.

Bahkan, ada juga jamaah antara yang hanya transit di Kota Batam saja. Kemudian melanjutkan perjalanan ke debarkasi masing-masing.

Kepulangan jamaah asal Kepri yang baru saja tiba ialah kloter 3, ,yakni jemaah asal Kabupaten Bintan, Kota Tanjungpinang, dan Kota Batam.

“Alhamdulillah jumlahnya 373 sampai di Bandara Internasiona Hang Nadim sekitar jam 15.00 WIB kemarin” ujarnya.

Kini para jamaah itu telah dipulangkan ke daerahnya masing-masing.

Baca juga: Bandara Hang Nadim Batam Tambah Petugas Khusus Kepulangan Jemaah Haji