Internasional Soccer U-12 dan U-15 Meriahkan Akhir Tahun di Batam 12 Desember

Pelaksana Tugas (Plt) Kadispar Kepri, Luki Zaiman Prawira. (Foto:Muhammad Chairuddin/Ulasan.co)

BATAM – Turnamen sepak bola internasional U-12 dan U-15, akan berlangsung di Batam, Kepulauan Riau (Kepri) untuk meramaikan akhir tahun pada 12 Desembar.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pariwisata Kepri, Luki Zaiman Prawira mengungkapkan, turnamen bertajuk Sport Tourism Internasional Soccer Batam Cup 2022 itu, akan bergulir 12 Desember di Stadion Temenggung Abdul Jamal.

Tak hanya peserta lokal dari berbagai daerah di Indonesia, peserta mancanegara juga akan berpartisipasi pada turnamen tersebut.

“Internasional Football U-15 dan U-12. Banyak peserta dari luar seperti Malaysia, Singapura, dan Thailand,” kata Luki, Rabu (07/12).

Menurutnya, event tersebut akan menarik banyak wisatawan khususnya mancanegara. Hal itu karena bertepatan dengan peringatan Natal, dan Tahun Baru (Nataru) serta libur sekolah.

Ia berharap, jumlah wisatawan pada akhir tabun 2022 nanti akan semakin meningkat dengan banyaknya event-event yang menarik.

“Beberapa hotel juga akan membuat event. Kita harapkan kunjungan wisman juga akan meningkat, karena sejalan dengan libur sekolah dan Nataru,” ujar Luki.

Sementara itu, Direktur Utama PT Cakra Bramastra Internasional, Surya Wijaya mengatakan, jumlah tim yang mendaftar pada pertandingan itu berjumlah puluhan tim.

Untuk U-12 ada 24 tim yang akan berlaga. Sedangkan untuk U-15, terdapat 16 tim pesertanya dari berbagai daerah seperti Malaysia.

“Bahkan Malaysia mengirimkan 16 tim. Termasuk tim dari Medan juga banyak,serta tim dari Pekanbaru. Tentunya dari club bola di Provinsi Kepri ada juga,” ujar Surya Wijaya, usai drawing club di L Hotel, Batam.

Ia melanjutkan, kegiatan itu adalah nilai plus tersendiri bagi Provinsi Kepri dalam mendukung pemerintah dari segi kebangkitan pariwisata pasca pandemi Covid-19.

“Target kita tingkat okupansi hunian hotel meningkatkan secara signifikan pada saat acara tersebut digelar,” lanjutnya.

Baca juga: Asparnas Kepri Fest 2022: Ada UMKM Expo, 7 kompetisi hingga Beragam Exhibition