IndexU-TV

Korban Musibah Longsor di Bintan Timur Usulkan Bantuan Rp50 Juta

Warga RW20, Kampung Sidodadi, Kelurahan Kijang Kota, Bintan gotong royong membersihkan tanah longsor di rumah H Maksum. (Foto:Andri DS/Ulasan.co)

BINTAN – Korban musibah longsor dan banjir yang terjadi di Kijang, Bintan Timur, Bintan, Kepulauan Riau mengajuan bantuan Rp40 juta sampai Rp50 juta ke Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bintan.

Usulan pengajuan bantuan Rp50 juta itu, akan dipergunakan untuk memperbaiki rumah mereka yang mengalami rusak berat akibat terkena material longsor.

Pernyataan ini disampaikan salah seorang Ketua Rukun Warga (RW) Kampung Sidodadi, Maryanto kepada ulasan.co Kamis (4/8).

“Kita sedang siapkan proposal untuk pengajuan anggaran bantuan ke pemerintah atas musibah ini, banjir dan longsor,” kata Maryanto.

Musibah longsor di Kampung Sidodadi, Kelurahan Kijang Kota itu mengakibatkan sejumlah rumah rusak berat dan warga yang terdampak mengalami kerugian hingga jutaan rupiah.

Baca juga: 566 KK Korban Banjir di Bintan Timur Terima Bantuan Logistik

Sebelum mengajukan proposal ke pemerintah, kata Maryanto, ia mewakili warganya yang menjadi korban tanah longsor juga akan berkoordinasi Kelurahan Kijang Kota, untuk mendapatkan petunjuk apa-apa saja kebutuhan proposal yang diminta nantinya.

Tidak sedikit bangun yang rusak termasuk rumah ibadah, untuk menghitung sejumah kerugian tersebut dirinya dan warga akan melakukan melakukan penghitungan bersama pihak kelurahan.

“Seperti misalnya kebutuhan material hingga biaya jasa,” terangnya.

“Kemungkinan Rp40 juta sampai Rp50 juta bantuan yang diusulkan,” tutupnya.

Baca juga: Korban Banjir di Bintan Timur Mulai Membersihkan Rumah
Exit mobile version