Meriahkan Ramadan, Foridiksi Kampus STISIPOL Raja Haji Tanjungpinang Aksi ‘Takjil on The Road’

TANJUNGPINANG – Meriahkan bulan suci Ramadan 1445 Hijriah, Forum Keilmuan Debat dan Diskusi (Foridiksi) dari Kampus Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (STISIPOL) Raja Haji Tanjungpinang menggelar ‘Takjil on The Road’.

Bagi-bagi takjil tersebut ditujukan kepada pengguna jalan di wilayah simpang Pamedan Jalan Ahmad Yani Tanjungpinang, Selasa, 26 Maret 2024.

Ketua Foridiksi, Okta Alamsyah mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan untuk menyemarakan Bulan Suci Ramadan 1445 Hijriah/2024, bahwa Ramadan merupakan bulan penuh berkah.

“Dibulan Suci Ramadan yang penuh berkah inilah saat yang tepat, untuk terus meningkatkan amal dan perbuatan dalam hal kebaikan dengan mengharapkan pahala dan ridho dari Allah Swt,” kata Okta Alamsyah.

Tampak pengendara motor, mobil, hingga driver ojek online dengan senang hati menerima takjil gratis dari Foridiksi. Program berbagi takjil itu mendapat apresiasi dari pengguna jalan yang menerima takjil.

Senada demikian, Adiya Bapriyanto yang merupakan Wakil Ketua Foridiksi dalam hal ini sebagai koordinator lapangan aksi ‘Takjil on The Road’.

Adiya menyampaikan Kegiatan berbagi takjil ini sebagai bentuk rasa syukur, dan memupuk rasa peduli bagi anggota Foridiksi kepada masyarakat.

” Rangkaian acara ini akan dilanjutkan dengan buka puasa bersama yang merupakan agenda wajib Foridiksi tiap tahunnya,” ujar Adiya Bapriyanto.

Acara berbagi takjil ini menjadi momen yang berharga bagi Foridiksi. Para anggota FORIDIKSI berharap, semangat berbagi dan kebersamaan dalam program berbagi takjil itu dapat terus hadir, dan mendorong semangat untuk lebih banyak berbuat aksi kemanusiaan.