Olah Sampah Jadi Paving Blok, Andri Siap Wujudkan Jalan Berbahan Sampah

Andri pemenang lomba TTG Kota Tanjungpinang, Kepri (Foto: Engesti)

Tanjungpinang – Olah sampah jadi paving blok, Andri pemenang Teknologi Tepat Guna (TTG) Tingkat Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau siap mewujudkan jalan berbahan sampah.

Lomba TTG ini diadakan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kependudukan dan Pencatatan Sipil (PMD Dukcapil) tingkat Provinsi Kepulauan Riau tahun 2021 di Hotel Aston Tanjungpinang.

Andri bersama timnya berinovasi membuat alat untuk mengolah sampah plastik menjadi paving blok.

“Selain dalam bentuk penyampaian secara detail produk pengolahan kami, kami sedang mencoba mengaplikasikannya ke jalan, sedikit mengurangi aspal. Jadi kalau 1 m butuh 15 kilo sampah, tinggal dikali berapa,” kata Andri di Hotel Aston Kota Tanjungpinang, Selasa (15/06).

Selain itu, Andri mengajak masyarakat untuk berjalan di atas sampah olahannya yang tadinya tidak bernilai jual.

“Sesuai dengan filosofi saya dulu waktu ikut TTG tingkat kota, saya mengajak warga berjalan di atas sampah, di sampah yang sudah saya olah menjadi jalan,” ajak Andri.

Saat mengikuti TTG tingkat provinsi di Hotel Aston, Andri bersama timnya mendapatkan dukungan dari Wakil Gubernur Kepulauan Riau, Marlin Agustina. Ia menyebut dukungan itu sebagai tantangan guna membantu menyelesaikan persoalan sampah di wilayah pesisir.

“Alhamdulillah beliau berikan dukungan dan semangat, selain semangat, beliau juga memberikan saya tantangan, kalau seandainya saya siap, bisa tidak digunakan mesinnya di pesisir,” sebut Andri.

Terakhir Andri berharap mendapatkan dukungan penuh oleh pemerintah.
“Percuma kegiatan ini menghasilkan TTG terbaik, tapi habis sesaat saja. Itu yang terbaik dikembangkan, mungkin pemerintah yang lebih paham soal ini,” harap Andri.

Wakil Gubernur Kepri Marlin Agustina foto bersama dengan peserta lomba TTG Kepri (Foto: Engesti)

Sementara itu, Wakil Gubernur Kepri Marlin Agustina berharap ada inovasi terbaru yang diciptakan peserta lomba. Menurutnya, teknologi tepat guna merupakan teknologi yang sesuai dan sangat mudah diperuntukan bagi masyarakat serta bisa menambah nilai aspek ekonomi.

“Kita berharap dapat menciptakan inovasi terbaru sesuai dengan aspek-aspek eekonomi keluarga dan berbasis lingkungan” katanya.

Marlin mengatakan, siapa pun yang menang nanti di tingkat provinsi dapat membawa nama Kepri di tingkat nasional maupun internasional.

“Siapa yang menang di sini (tingkat provinsi) semoga nanti sampai ke tingkat nasional maupun internasional kita berharap begitu,” katanya.

Pewarta : Engesti
Redaktur : Muhammad Bunga Ashab