Pemkot Batam Gelar Operasi Pasar Murah Besok, Cek Jadwal dan Lokasinya

Operasi Pasar Murah
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Batam, Gustian Riau. (Foto: Irvan Fanani)

BATAM – Pemerintah Kota (Pemkot) Batam bersiap menggelar operasi pasar guna menangani kenaikan harga komoditas yang menjadi perhatian masyarakat mulai besok, Selasa (17/10).

Kegiatan intervensi harga pasar ini digelar di dua lokasi, yaitu di depan kantor camat Bengkong dan Fasum Villa Pesona Asri, Batam Kota, pada Selasa mulai pukul 08.00 WIB hingga pukul 12.00 WIB.

“Besok kita akan melaksanakan operasi pasar murah di Kecamatan Bengkong dan Batam Kota,” kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Batam, Gustian Riau, Senin (16/10).

Ia menjelaskan upaya stabilisasi harga ini ditujukan untuk mengendalikan pergerakan harga di pasar, terutama kenakkan harga pada komoditi beras mencapai Rp3.000 per kilogram (kg) selama beberapa bulan terakhir.

“Kami berharap lewat pasar murah ini, harga beras dapat dikendalikan dan daya beli masyarakat tetap terjaga. Kami juga sudah koordinasi dengan distributor untuk kesediaan mereka memasok beras lebih banyak,” ujarnya.

Menurutnya, operasi pasar ini akan mengamankan pasokan beras yang lebih banyak dari biasanya dan harga yang lebih terjangkau, sehingga  masyarakat bisa membeli beras dengan harga yang sedikit lebih murah dibandingkan harga pasar.

“Itulah keuntungan dari operasi pasar, di mana pemerintah meminta distributor memberikan harga khusus kepada masyarakat,” sebutnya.

Tak hanya menjual komoditas bahan pokok seperti beras, cabai, minyak goreng, daging hingga sayur mayur, pasar murah kali ini juga menyediakan gas elpiji 3 kg yang telah menjadi perhatian masyarakat karena kenaikan harga dan keterlambatan pendistribusian selama beberapa pekan terakhir.

“Gas juga sempat dikeluhkan masyarakat. Jadi, kami datangkan juga dalam kegiatan ini, sehingga warga bisa mendapatkan gas di operasi pasar,” ucapnya.

Operasi pasar murah juga akan berlanjut pada Kamis (18/10) di dua lokasi, yakni Lapangan La Kopi atau Mori Kopi Patam Lestari dan Perum Griya Prima samping Radar Cafe di Buliang, Batuaji.

Baca juga: Warga Serbu Pasar Murah di Kantor Camat Bengkong

Baca juga: Legislator Ini Apresiasi Operasi Pasar Murah Diperindag Kepri di Batam

Gustian mengatakan, pelaksanaan operasi pasar murah akan berlangsung secara bertahap dengan tujuan mengendalikan inflasi setiap bulannya menjelang akhir tahun. Pada bulan Oktober ini, operasi pasar murah menjadi fokus utama, sementara pendistribusian sembako murah akan dilakukan pada bulan November.

“Bulan Desember baru akan kita gelar pasar murah lagi atau menjelang hari raya Natal. Kalau langsung digelar semua sekarang, khawatirnya pada bulan Desember inflasi naik karena pasti ada peningkatan permintaan. Ini yang kami antisipasi dengan menggelar kegiatan bertahap,” kata Gustian. (*)

Ikuti Berita Lainnya di Google News