Penularan COVID-19 dan Omicron di Kepri dari Kluster Perjalanan

Penularan COVID-19 dan Omicron di Kepri dari Kluster Perjalanan
Kadinkes Kepri Mohmmad Bisri (Foto: Ardiansyah Putra)

Tanjungpinang – Kepala Dinas Kesehatan Kepulauan Riau (Kadinkes Kepri) Mohmmad Bisri menyebut penularan COVID-19 varian baru Omicron ditularkan dari kluster perjalanan.

Bisri mengatakan, faktor penyebab naiknya kasus COVID-19 dan Omicron karena perjalanan mudik Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2021.

“Jadi mereka yang libur Nataru ini, perginya sebelum larangan mudik, kembalinya setelah pertengahan Januari,” kata Bisri di Kantor Gubernur Kepri, Tanjungpinang, Jumat (04/02).

Ia menyebut, kasus aktif COVID-19 di Kepri mencapai 105 kasus per hari ini, 38 di antara merupakan kasus baru Omicron. Meski angka kasus COVID-19 dan Omicron meningkat tingkat assesment Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Kepri masih berada di Level 1.

“Assement PPKM itu menghitung, pelayanan, tracing dan testing,” jelasnya.

Baca juga: LSM Kodat86 Minta Penegak Hukum Usut Dugaan Gratifikasi dan Suap 3 Anggota DPRD Kepri

Sementara itu, Juru Bicara (Jubir) Satuan Tugas (Satgas) COVID-19 Kepri, Tjetjep Yudiana menyebut kasus Omicron tsejauh ini memiliki data harian.

“Karena harus periksa dulu kasus COVID-19-nya, baru diperiksa apakah varian Omicron atau tidak, pemeriksaan sampel tidak di hari yang sama,” ucap Tjetjep. (*)