Polisi Tangkap Empat Pelaku Pembobol Brankas Supermarket IndoRia di Batam

Polisi Tangkap Empat Pelaku Pembobol Brankas IndoRia Tiban Batam
Ilustrasi - Penangakapan pelaku.

BATAM – Polisi menangkap empat pelaku pencurian brankas swalayan IndoRia Serba 8000 yang berada di Tiban III, Kecamatan Sekupang, Batam, Kepulauau Riau (Kepri). Pelaku ditangkap di tempat berbeda pada Selasa (24/5).

Keempat pelaku, yakni Zailani (50) resedivis, Mas Ud (40), Rampulu Tiga Torop (50) ditangkap di Batam. Sedangkan Jamin (42) otak pelaku ditangkap di Padang Sidempuan, Sumatera Utara.

“Kasus ini diketahui tanggal 18 April 2022 lalu,” kata Kapolsek Sekupang, Kompol Yudha Surya Wardana, Jumat (27/5).

Yudha menjelaskan kronologi pencurian tersebut. Saat itu, pelapor bernama Tarwin membuka toko. Ketika hendak masuk keruangan admin, dia melihat ruangan pintunya sudah terbuka

Kemudian, Tarwin memanggil karyawan lain untuk bersama-sama mengecek ruang admin, ternyata brangkas yang berada di ruangan sudah lenyap.

“Si pelapor ini lalu mengajak karyawan lain untuk mengecek dari mana pelaku masuk. Ternyata pelaku masuk dari pintu belakang sudah terbuka dan dalam kaadaan tidak terkunci,” katanya.

Baca juga: Polresta Barelang Tangkap Dua Pelaku Pembobol Mesin ATM

Dikatakan Yudha, saat CCTV diputar ternya pelaku ada tiga orang dengan membawa brangkas yang berisikan uang tunai. Adapun kerugian yang dialami toko tersebut, yakni uang tunai Rp47.463.000.

“Kejadian tersebut lalu dilaporkan ke kita dan kita langsung datangi TKP. Mengumpulkan keterangan saksi-saksi yang berada di seputaran TKP dan setelah melakukan analisa terhadap rekaman CCTV diketahui pelaku berjumlah 4 orang yang menggunakan masker,” kata dia.

Selanjutnya, Senin, 23 Mei 2022, Unit Opsnal Reskrim Polsek Sekupang mendapatkan informasi pelaku Jamin berada di kota Padang Sidempuan, Medan, Sumatera Utara.

“Kemudian Reskrim saya bagi menjadi dua tim. Tim Satu mengejar pelaku ke Medan dan Tim Dua mengejar pelaku yang di Batam,” kata dia.

Baca juga: Warga Gagalkan Aksi Pembobolan ATM di VOZ Coffee Banda Aceh

Lalu, Selasa, 24 Mei 2022 pelaku Jamin berhasil diamankan sekira pukul 01.00 WIB dan dari hasil interogasi, dia mengakui telah melakukan pencurian brangkas tersebut bersama tiga temannya.

“Menerima informasi tersebut, tim dua yang saya pimpin sendiri, langsung bergerak cepat untuk melakukan pengejaran terhadap tiga pelaku. Hari yang sama, Selasa, 24 Mei 2022 sekira pukul 05.00 WIB, tiga orang pelaku tersebut berhasil kita amankan di tiga lokasi berbeda,” lanjutnya.

Yudha menambahkan, Jamin, salah seorang pelaku merupakan mantan sekuriti di swalayan tersebut.

“Jadi dia yang memberi informasi dan mengajak pelaku lainnya utk melakukan pencurian brankas. Sementara untuk uang hasil pencurian habis dipakai oleh pelaku untuk keperluan pribadi,” tutupnya.