(POPULER SEPEKAN) Lion Air Turunkan Biaya PCR dan Antigen, Jadwal Kapal RoRo, Gubernur Minta Tunda Belajar Tatap Muka

Ilustrasi, pesawat Lion Air (Foto: Muhammad Bunga Ashab)

3. Gubernur Kepri Minta Tunda Belajar Tatap Muka

Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) H Ansar Ahmad berharap agar seluruh bupati dan wali kota di Kepri untuk dapat menunda rencana pembelajaran tatap muka di sekolah.

Ansar beralasan saat ini angka konfirmasi positif Covid-19 di Kepri terus menurun setelah pemberlakuan PPKM, dikhawatirkan apabila pembelajaran tatap muka dimulai lonjakan angka kasus positif COVID-19 kembali naik.

“Saya minta dipertimbangkan kembali kebijakan tatap muka tersebut, karena lebih susah bagi kita menangani lonjakan kasusnya kalau nanti naik lagi,” kata Gubernur Ansar saat memimpin Rapat Penanganan Pandemi Covid-19 dan Vaksinasi Se-Kepulauan Riau di Gedung Daerah, Tanjungpinang, Kamis (19/08).

Gubernur Ansar menjelaskan meskipun di sekolah anak-anak sudah diatur sedemikian rupa untuk menjaga jarak di ruang kelas, namun tidak ada yang bisa menjamin usai sekolah anak-anak tersebut bisa terus menjaga protokol kesehatan.

BACA JUGA: Gubernur Kepri Minta Bupati/Wali Kota Tunda Pembelajaran Tatap Muka, Ini Alasannya

  1. Pejuang Veteran

Ketua Dewan Pengurus Cavang Legiun Veteran Republik Indonesia (DPC LVRI) Kota Tanjungpinang, Kepualauan Riau Darwono menilai Wali Kota Tanjungpinang Rahma hanya ‘menjual janji manisnya’ kepada para veteran.

Darwono menilai, pihaknya kurang diperhatikan oleh Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang. Padahal sebelumnya, Darmono mengaku sering mengadu kepada Wali Kota Tanjungpinang. Akan tetapi, aduannya itu tak kunjung digubris oleh Rahma. Wali Kota Tanjungpinang itu hanya mengumbar janji pada para pejuang.

“Sering juga saya sampaikan. Tapi ya tidak ada juga sampai sekarang. Hanya janji saja,” jelasnya di Markas Daerah LVRI Kota Tanjungpinang, Jalan Basuki Rahmat, Kota Tanjungpinang, Kamis (19/08).

BACA JUGA: Pejuang Veteran Tanjungpinang Sebut Wali Kota Rahma Cuma ‘Jualan Janji’

Simak juga ulasan berita-berita lainnya yang disajikan Ulasan.co.

Pewarta: Alamudin, Muhammad Chairuddin, travel.detik.com
Redaktur: Muhammad Bunga Ashab

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *