IndexU-TV

Ribuan Warga Tanjungpinang Saksikan Takbir Keliling Hari Raya Iduladha 2024

Pawai takbir keliling
Pj Wali Kota Tanjungpinang, Andri Rizal melepas peserta pawai takbir Iduladha 1445 Hijriah/2024 Masehi di Terminal Sungai Carang, Tanjungpinang, Kepri. (Foto: Andri Dwi Sasmito)

TANJUNGPINANG – Ribuan warga Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau, memadati kawasan Bintan Centre menyaksikan pawai takbir keliling Hari Raya Iduladha 1445 Hijriah, Ahad malam 16 Juni 2024.

Gema takbir pecah saat puluhan mobil hias melintas di kawasan tersebut. Tampak beberapa mobil hias menyerupai perahu layar, masjid berkubah dengan disertai lampu warna warni dilengkapi dengan beduk.

Mobil hias itu dari peserta umum, kalangan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Tanjungpinang.

Penjabat (Pj) Wali Kota Tanjungpinang, Andri Rizal melepas peserta pawai takbir keliling di Terminal Sei Carang di Bintan Centre.

Setelah dari Terminal Sungai Carang, peserta pawai takbir menuju ke Jalan DI Panjaitan (Lotus)-Jalan Raja Haji Fisabilillah-Polresta Tanjungpinang belok kanan-Jalan Ahmad Yani-Bundaran Batu 6-Jalan DI Panjaitan-Jalan WR Supratman hingga kembali ke Terminal Sungai Carang.

Andri meminta agar peserta yang mengikuti pawai takbir menjaga ketertiban, keamanan, ketentraman, kedamaian serta menjauhkan diri pada hal-hal yang akan dapat merugikan dirinya maupun orang lain.

Melalui pawai takbir sebagai bentuk rasa syukur, sekaligus melestarikan nilai-nilai budaya dan syiar Islam serta sebagai media silaturahmi diantara kaum muslimin muslimat Kota Tanjungpinang.

“Harapan kita tentu di pawai takbir memberikan kebahagiaan masyarakat Kota Tanjungpinang,” sebut dia.

Baca juga: 903 Titik Siap Laksanakan Salat Iduladha 2024 di Batam 

Pawai takbir keliling itu disambut antusias warga Kota Gurindam 12. Warga memadati sepanjang jalan kawasan Bintan Centre.

“Pawai takbir keliling ini setiap tahun untuk menjalin ikatan persaudaraan umat Islam,” kata Alvin, salah seorang warga Tanjungpinang. (*)

Ikuti Berita Ulasan.co di Google News

Exit mobile version