Tiga Nama Calon Sekdako Tanjungpinang Diusulkan ke Mendagri

Adi Prihantara
Sekretaris Daerah Provinsi Kepri, Adi Prihantara. (Foto:Ardiansyah Putra/Ulasan.co)

TANJUNGPINANG – Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Kepulauan Riau, Adi Prihantara menjelaskan, tiga nama calon Sekretaris Daerah Kota Tanjungpinang sudah diusulkan ke Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI.

Tiga nama calon Sekdako tersebut diantaranya, Zulhidayat, Elfiani serta Yoni Fadri.

“Kita sudah usulkan ke Mendagri terkait nama-nama Sekda Tanjungpinang, tinggal menunggu saja,” jelas Adi kepada ulasan.co, Selasa (5/7).

Sebelumnya, pada April 2022 lalu, Walikota Tanjungpinang Hj Rahma menggantikan Sekda Tanjungpinang Teguh Ahmad Syafari dari jabatannya.

Isu yang berkembang, Rahma dan Teguh sudah tak sejalan dalam menjalani roda pemerintahan di Pemerintah Kota Tanjungpinang usai ditinggal mendiang mantan Walikota Tanjungpinang, H Syahrul.

Sebagai informasi, tiga nama yang diusulkan tersebut saat ini masih aktif sebagai kepala dinas di lingkungan Pemerintahan Kota Tanjungpinang seperti Zulhidayat Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Elfiani Kepala Dinas Kesehatan serta Yoni Fadri Kepala Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan.

Meskipun sudah diusulkan ke Mendagri, kewenangan untuk memilih dan menentukan juga ada di kepala daerah.

Otomatis, sambung Adi, kepentingan tersebut tidak terlepas dari lobi-lobi Walikota ke Pemerintah Pusat.

“Mana yang terbaik hanya menunggu keputusan walikota saja,” sambung Adi lagi.

Proses pengisian jabatan Sekda ini, sempat dikabarkan ada empat nama yang mengikuti  open bidding.

Ke empat nama tersebut, masing-masing, Kadis PUPR Kota, Zulhidayat, Kadinkes Kota Elfiani Sandri, Kadisdik Kota Endang Susilawati dan Kepala Dinas Pertanian Pangan dan Perikanan, Yoni Fadri.