Ulasan Network Sponsori RNCJ56 Team di Road Race IMI Kepri 2022

Ulasan Network
Ulasan Network perusahaan media di Kepulauan Riau menjadi sponsor R Nurdianto Carrera Jagunk56 Team dalam ajang Road Race Championship IMI Kepri yang berlangsung di Sirkuit Non Permanen Pulau Dompak pada 27-28 Agustus mendatang. (Foto: Ardiansyah Putra)

TANJUNGPINANGUlasan Network perusahaan media di Kepulauan Riau menjadi sponsor R Nurdianto Carrera Jagunk56 Team dalam ajang Road Race Championship IMI Kepri yang berlangsung di Sirkuit Non Permanen Pulau Dompak pada 27-28 Agustus mendatang.

Hal ini disampaikan Pembina RNCJ56 Team Suhardi Ong saat menyaksikan sesi latihan di Sirkuit Non Permanen Pulau Dompak, Minggu (14/8) sore.

“Ulasan Network media menjadi bagian RNCJ56 team dalam ajang road race IMI Kepri yang berlangsung di Dompak pada 27-28 Agustus nanti,” jelasnya.

Team RNCJ56 menerjunkan para pembalap muda yang berasal dari Pulau Bintan. Pihaknya sangat apresiasi terhadap Ulasan Network yang sudah membuka diri sebagai media partner untuk RNCJ56 dalam menggeluti dunia balap motor. “Kami sangat apresiasi Ulasan menerima kami sebagai media partner,” Katanya.

Ia menyampaikan, dalam event ini RNCJ56 menerjunkan tiga pembalap dengan mengikuti sejumlah kelas yang di perlombakan dalam Road Race IMI Kepri 2022 ini.

“Saat ini dua pembalap kita terus mengasah kemampuan dan giat berlatih, serta terus mematangkan kondisi motor agar tampil sempurna saat hari H nanti,” katanya.

Baca juga: Enam Tim Terbaik Lomba Pantun Ulasan Network Tunggu Pengumuman

Mewakili Ulasan Network Mohammad Rachmat pihaknya sangat membuka diri terhadap aktivitas anak muda Kepri yang hobi dengan olahraga. Menjadi bagian dari RNCJ56 memang sudah menjadi visi-misi Ulasan dalam mendukung serta mengabdikan diri untuk kemajuan dan pembangunan dari khususnya Wisata olahraga atau sport tourism.

“Menjadi bagian dari RNCJ56 memang pengabdian kami terhadap kemajuan dan mendukung olahraga khususnya sport tourism,” ucap Rahmat. (*)