IndexU-TV

Visi BIMA SAKTI Lis-Raja Arah Baru Pembangunan Tanjungpinang

Lis-Raja
Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungpinang, Lis Darmansyah dan Raja Ariza (Lis-Raja) saat menyampaikan visi misi dalam debat Pilkada 2024 di CK Tanjungpinang Hotel. (Foto: Dok Lis-Raja)

TANJUNGPINANG – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungpinang, Lis Darmansyah dan Raja Ariza (Lis-Raja) menyampaikan  visi misi serta program unggulannya dalam debat publik perdana di CK Tanjungpinang Hotel, Sabtu malam 19 Oktober 2024.

Dengan mengusung konsep pembangunan “Tanjungpinang Berbenah,” pasangan nomor urut dua ini menekankan pentingnya menciptakan kota yang lebih baik dan sejahtera.

Lis menyampaikan bahwa visi mereka berfokus pada kemajuan yang menyeluruh, dengan Tanjungpinang sebagai rumah bagi semua warga.

“Tanjungpinang adalah rumah kita, yang kami harapkan semakin indah, nyaman, dan aman demi kebahagiaan masyarakat serta para pengunjung,” ujar mantan mantan Wali Kota Tanjungpinang periode 2013-2018 itu.

Ia menekankan bahwa tantangan pembangunan kota semakin kompleks seiring perkembangan zaman. Oleh karena itu, pasangan Lis-Raja hadir dengan visi dan misi yang jelas, fokus pada penyelesaian masalah-masalah yang ada untuk mewujudkan Tanjungpinang yang lebih baik.

“Segala persoalan pembangunan yang dihadapi harus segera ditangani demi kemajuan kota,” tegasnya.

Visi BIMA SAKTI untuk Tanjungpinang yang Lebih Sejahtera

Lis-Raja membawa visi besar untuk masa depan Tanjungpinang yang disebut sebagai BIMA SAKTI (Berbudaya, Indah, Melayani, Aman, Sejahtera, Agamis, Kreatif, Berteknologi, Berintegritas). Visi ini, kata Lis, adalah komitmen untuk menjadikan Tanjungpinang sebagai kota yang harmonis dengan budaya Melayu, berorientasi pada kesejahteraan masyarakat melalui inovasi dan teknologi digital.

Misi utama mereka meliputi:

1. Pembenahan kota menjadi lebih representatif di segala bidang, dengan menonjolkan budaya Melayu serta    menjaga kearifan lokal dan lingkungan.

2. Peningkatan kualitas sumber daya manusia melalui pendidikan yang lebih baik, serta akses layanan    kesehatan yang memadai bagi seluruh masyarakat.

3. Pembangunan ekonomi produktif, dengan mengembangkan sektor-sektor baru yang dapat mendorong    kesejahteraan masyarakat.

4. Reformasi tata kelola pemerintahan, menciptakan pemerintahan yang bersih, modern, profesional, dan    berfokus pada pelayanan publik.

5. Pembentukan masyarakat religius dan berintegritas, menjunjung toleransi dalam bingkai budaya lokal.

Lis menambahkan bahwa percepatan ekonomi menjadi salah satu prioritas mereka. Pemanfaatan potensi wilayah akan dioptimalkan untuk mendorong kegiatan ekonomi masyarakat, khususnya dalam sektor UMKM dan pariwisata.

“Kami ingin menciptakan kota yang maju, tapi tetap berpijak pada nilai-nilai budaya dan toleransi. Masyarakat Tanjungpinang berhak merasakan manfaat dari semua sektor pembangunan yang akan kami lakukan,” jelasnya.

Pembangunan Berbasis Inovasi dan Teknologi

Lis-Raja berkomitmen membawa Tanjungpinang ke arah digitalisasi, yang diharapkan mampu meningkatkan akses pelayanan di semua sektor, termasuk pendidikan, kesehatan, dan layanan administrasi pemerintahan. Teknologi digital menjadi fondasi penting dalam visi mereka untuk memperbaiki tata kelola kota dan mempercepat proses pembangunan.

“Dengan semangat ini, saya H. Lis Darmansyah bersama Bapak Drs. H. Raja Ariza, menawarkan konsep pembangunan Tanjungpinang Berbenah melalui visi BIMA SAKTI. Kami yakin, dengan dukungan masyarakat, Tanjungpinang akan bergerak menuju perubahan signifikan,” ujar Lis.

Baca juga: Hadir di Debat Pilkada Tanjungpinang, Suryatati Dukung Lis-Raja

Debat publik ini semakin memperjelas arah visi misi pasangan Lis-Raja yang diharapkan mampu membawa angin segar dalam pembangunan Tanjungpinang ke depan. Dengan pendekatan inovatif dan berpijak pada kebutuhan masyarakat, mereka optimistis bisa membawa kota ini menuju masa depan yang lebih cerah. (*)

Ikuti Berita Ulasan.co di Google News

Exit mobile version