All England 2024: Merah Putih Hanya Kirim 11 Wakil Didominasi Ganda Putra

Ikon Merah Putih di turnamen badminton super 1000 All England 2023 14-19 Maret. (Foto:PBSI)

JAKARTA – Indonesia mengirimkan 11 wakil pebulutangkis untuk bertarung di turnamen bulu tangkis dunia BWF World Tour Super 1000 All England 2024.

Laga Yonex All England Open 2024 akan berlangsung pada 12-17 Maret 2024 di Birmingham Arena, Inggris.

All England merupakan turnamen badminton paling prestisius sekaligus tertua di dunia, akan menjadi tempat unjuk gigi para pemain top dunia.

Selain itu, All England jadi turnamen bergengsi yang layak untuk dimenangi tahun ini jelang pelaksanaan Olimpiade Paris 2024.

Pada turnamen Level Super 1000 kali ini, Indonesia mengirimkan wakil yang sedikit berbeda lantaran lebih irit dari biasanya, terutama dari sektor ganda campuran.

Pasangan independen hanya diwakili Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja dari PB Djarum.

Sudah tidak ada lagi Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menyusul berpisahnya duet tersebut.

Dari pelatnas, hanya akan diwakili Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati. SedangkanĀ Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas MentariĀ absen.

Mereka tidak akan diturunkan di All England Open 2024, yang tampaknya berhubungan dengan masalah mental yang sedang dialami mereka.

Di sisi lain, wakil hemat juga dikirim Indonesia pada All England Open 2023 untuk nomor tunggal putri dan ganda putri.

Hanya satu wakil yakni Gregoria Mariska Tunjung dan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Adapun di sektor putra, semua wakil terbaik Indonesia kemungkinan akan turun jika tak ada aral melintang.

Berikut daftar pebulutangkis Indonesia yang turun di All England 2024 12-17 Maret 2024 mendatang:

Tunggal Putra

Anthony Sinisuka Ginting
Jonatan Christie
Chico Aura Dwi Wardoyo

Tunggal Putri

Gregoria Mariska Tunjung

Ganda Putra

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana

Ganda Putri

Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti

Ganda Campuran

Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja
Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati