Bea Cukai Amankan 7 Mobil Innova di Pelabuhan ASDP Punggur

Mobil Innova
Mobil Innova diamankan Bea Cukai di Pelabuhan ASDP Punggur, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau. (Foto: Dok Bataminfo)

BATAMBea Cukai dikabarkan mengamankan tujuh unit mobil Toyota Innova di di pelabuhan ASDP Telaga Punggur Batam, Kepulauan Riau, Selasa, 12 Desember 2023.

Tujuh mobil itu diamankan oleh tim Bea dan Cukai Pusat, Bea Cukai Batam bersama Puspom TNI AD.

Kepala Bidang Bimbingan Kepatuhan dan Layanan Informasi Bea Cukai Batam, M. Rizki Baidillah, membenarkan terkait diamankannya tujuh mobil tersebut.

“Betul ada tujuh, tapi belum dicacah. Operasi bersama Kantor Bea Cukai Pusat dan Puspom TNI,” kata Rizki,  Rabu 13 Desember 2023.

Ia mengatakan, mobil tersebut mengangkut barang-barang kelontong dan tidak ada barang yang kena cukai. “Isi barang-barang kelontong, tidak ada barang kena cukai,” kata dia.

Baca juga: Bea Cukai Gagalkan Penyeludupan Benih Lobster Pasir 120.000 Ekor

Pihaknya masih mendalami terkait apakah barang ini merupakan barang jasa titipan yang rencananya akan dikirim keluar Batam guna mengelabui pajak.

“Ini masih pendalaman dari unit P2 [penindakan dan penyidikan] baik Batam, Pusat dan juga Pom TNI AD,” kata dia.

Pihaknya akan lebih dulu memeriksa barang-barang tersebut, lalu melakukan klarifikasi terkait temuan tersebut.

“Akan dilakukan pemeriksaan barang dulu, setelah itu akan dilakukan klarifikasi dan penelusuran terkait temuan-temuan dan fakta di lapangan,” kata dia. (*)

Ikuti Berita Ulasan.co di Google News