Danlanal Ranai: Media Punya Peran Strategis Sukseskan Pembangunan Nasional

Danlanal Ranai: Media Punya Peran Strategis Sukseskan Pembangunan Nasional
Danlanal Ranai Kolonel Laut (P) Dofir beri sambutan dalam acara Coffee Morning bersama insan pers di Natuna. Foto: Muhammad Nurman

Natuna – Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Ranai Kolonel Laut (P) Dofir mengatakan, media massa merupakan salah satu pilar pembangunan bangsa, memiliki peran yang sangat strategis dalam menyukseskan pembangunan daerah dan nasional.

Hal itu diungkapkan Danlanal Ranai saat menggelar menggelar Coffee Morning bersama Insan Pers Natuna di Aula Mes Tjiptadi Mako Lanal Ranai, Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna, Kepulaun Riau (Kepri), Sabtu (11/09).

Dofir mengajak pihak media agar selalu memberitakan hal-hal yang sesuai dengan fakta di lapangan, sehingga berita yang disebarkan dapat memberikan edukasi kepada masyarakat.

“Mari bersama-sama kita mencerdaskan pembaca,” pintanya.

Ia juga menceritakan kondisi laut di Kepri, khususnya perairan di Natuna. Saat ini masih banyak pelanggaran di daerah laut perbatasan, namun pihaknya akan selalu bekerja keras untuk menegakkan hukum.

“Kami akan selalu menjaga kedaulatan negara,” tegasnya.

Baca juga: Lanal Ranai Latih Pemuda Natuna Jaga Perbatasan

Lanjutnya, Coffee Morning itu dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi TNI AL khususnya Lanal Ranai dengan insan pers di Natuna.

“Tidak ada kata terlambat, untuk bersilaturahmi,” imbuhnya.

Sementara itu, Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Natuna Muhammad Ravi sangat berterima kasih atas undangan Coffee Morning oleh Danlanal Ranai dan jajaran. Ravi berharap, momentum itu bisa mempererat hubungan insan pers dengan TNI AL.

“Terima kasih atas undangannya, semoga hubungan baik kita tetap terjaga,” ujar Ravi.

Tak lupa ia mengucapkan selamat menyambut Hari Ulang Tahun yang ke 76 kepada TNI Angkatan Laut. “Semoga selalu jaya,” pungkasnya.

Pewarta: Muhammad Nurman
Redaktur: Albet

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *