Semangat Merah Putih Prajurit Yonmarhanlan IV Ikuti Kirab Kebangsaan di Batam

Prajurit Yonmarhanlan IV Batam, saat mengikuti Kirab Kebangsaan dalam rangka memeriahkan HUT ke-78 Kemerdekaan RI. (Foto:Dok/Yonmarhanlan IV Batam)

BATAM – Prajurit Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) IV menunjukkan semangat Merah Putih pada kegiatan Kirab Kebangsaaan jelang peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan RI di Batam, Rabu (16/08).

Kirab Kebangsaan tersebut, start dari Stadion Tumenggung Abdul Jamal di Panbil menuju Lapangan Dendang Melayu di Jembatan-I Barelang Batam.

Usai Kebangsaan, Prajurit Yonmarhanlan IV Batam lanjut mengikuti rangkaian upacara penyerahan bendera Merah Putih secara simbolis.

Kirab Kebangsaan dan upacara penyerahan bendera Merah Putih tersebut dipimpin langsung inspektur upacara (Irup) yakni Kapolda Kepri Irjen Pol Drs. Tabana Bangun,.M.Si.

Upacara juga dihadiri Komandan Lantamal IV Batam, Kepala BNN Kepri, Walikota Batam, Ketua DPRD Kota Batam, Perwakilan Pangkogabwilhan 1, perwakilan Koarmada 1, Perwakilan dari Korem 033/WP, Danyonif RK 136/TS.

Kemudian hadir pula perwakilan Kepala Bakamla Batam, serta seluruh pejabat utama serta ketua dan pengurus Ibu Bhayangkari Daerah Kepulauan Riau.

Kegiatan tersebut juga melibatkan pasukan upacara dari perwakilan seluruh unsur TNI-Polri, Satpol PP Kota Batam dan Saka Bahari Kepri.

Baca juga: Prajurit Yonmarhanlan IV Batam Ikuti Kirab dan Gladi Upacara HUT ke-78 RI
Satu pleton prajurit Yonmarhanlan IV Batam saat mengikuti gladi upacara HUT ke-78 RI di di Lapangan Merdeka Engku Putri Batam, Senin (14/08). (Foto:Dok/Yonmarhanlan IV Batam)

Rangkaian kegiatan yang dimulai pada pukul 06.30 WIB diawali dengan Kirab Kebangsaan, dan dilanjutkan upacara prosesi penyerahan bendera Merah Putih secara simbolis kepada inspektur upacara.

Irjen Pol Tabana Bangun sebagai Irup menyerahkan bendera Merah Putih kepada 8 perwakilan yang akan dikibarkan secara serentak dan dilanjutkan dengan pembacaan Ikrar Kirab Kebangsaan.

Sebelumnya Yonmarhanlan IV menurunkan satu pleton prajut yang dipimpin Letda Mar Alju Pase Ruma, mengikuti gladi upacara Pengibaran Bendera Merah Putih HUT ke-78 Kemerdekaan RI di Lapangan Merdeka Engku Putri Batam, Senin (14/08).

Pelaksanaan upacara HUT ke-78 Kemerdekaan RI diselenggarakan Kamis 17 Agustus 2023, yang turut melibatkan seluruh jajaran TNI-Polri serta instansi pemerintah dan elemen masyarakat yang ada di Kota Batam.

Kemudian satu regu prajurit Yonmarhanlan IV Batam dipimpin Serda Marinir Acmad Ikbal, dijadwalkan mengikuti gladi upacara penyerahan bendera Merah Putih dan Kirab Kebangsaan Merah Putih.