Partai Golkar Karimun Harap Mampu Tambah Perolehan Kursi di Legislatif

Partai Golkar
Kegiatan bimtek Partai Golkar Karimun. (Foto: Elhadif Putra)

KARIMUN – Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Karimun, Aunur Rafiq mengharapkan dapat mempertahankan hingga menambah peraihan kursi di DPRD Karimun, Provinsi Kepulauan Riau.

Diketahui partai Golkar meraih delapan dari 30 kursi atau terbanyak pada pemilihan legislatif (pileg) Kabupaten Karimun sebelumnya.

“Pertahankan yang sudah ada, upayakan ditambah kursi setiap dapil,” kata Rafiq dalam bimbingan teknis (bimtek) calon anggota legislatif Partai Golkar di Hotel Sri Tanjung Gelam, Kamis 30 November 2023.

Agar berhasil mencapainya, Rafiq mengimbau agar seluruh kader Partai Golkar kompak. “Jangan sampai ada kecurigaan sesama kita. Kompak itulah kuncinya, jangan saling curiga mencurigai,” pesannya.

Bimtek digelar bagi caleg partai Golkar asal Karimun untuk DPRD kabupaten dan Provinsi Kepulauan Riau (Kepri). Dalam kegiatan itu disampaikan hal yang memberikan semangat agar para caleg dapat menjalani proses untuk meraih kursi di DPRD.

Kepada para peserta bimtek, Rafiq menyampaikan, bagaimana perkembangan situasi dan kondisi politik pada pemilu 2024. “Kita berikan semangat pada caleg dari Partai Golkar. Kita melihat bagaimana perkembangan situasi, kondisi hingga pemetaan politik dengan strategi,” ujar Rafiq.

Baca juga: Diusung Kembali di Pilkada Kepri 2024, Ansar: Saya Golkar Tulen, Tak Lompat-Lompat

Menurutnya rasa kekeluargaan yang ditanamkan di dalam Partai Golkar akan memberikan hasil yang baik. Diyakini Rafiq takdir ataupun hak seseorang tidak akan lari dari orang tersebut.

“Yakinlah, apa yang sudah menjadi hak kita, itu akan sampai. Maka, tanamkan dalam hati kita masing-masing,” ucapnya. (*)

Ikuti Berita Ulasan.co di Google News