Pasien COVID-19 di Natuna Meninggal Dunia

Pasien COVID-19 di Natuna Meninggal Dunia
Petugas saat menutup peti jenazah di RSUD Natuna, Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau (Kepri). (Foto : Muhamad Nurma)

NATUNA – Pasien COVID-19 di Natuna, Kepulauan Riau meninggal dunia setelah tiga hari mendapatkan perawatan di rumah sakit daerah itu, Ahad (06/03).

Pasien berinisial S (66), warga Desa Batubi Jaya, Kecamatan Bunguran Timur menghembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Natuna.

“Tadi pagi sekitar 06.50 WIB, pasien diketahui bergejala berat dan memiliki komorbid,” ucap Hikmat Juru Bicara (Jubir) Satuan Tugas (Satgas) COVID-19 Natuna, Hikmat Aliansyah di RSUD Natuna.

Ia menjelaskan jenazah akan dikebumikan di Desa Batu Jaya dengan protokol kesehatan, untuk proses mandi, pengkafanan dan salat jenazah dilakukan di RSUD Natuna. “Kami lagi menunggu peti jenazah,” ucapnya.

 

Ia berharap, pasien COVID19 yang meninggal pada hari ini menjadi kasus pertama dan terakhir tahun 2022 ini.

“Semoga tidak ada lagi warga yang meninggal karena COVID-19,” ujar Hikmat.

Baca juga: Wabup: Usulkan Natuna Dijadikan sebagai KEK Maritim

Ia menambahkan, terhitung sejak 2020 hingga saat ini total jumlah pasien yang meninggal akibat COVID-19 sebanyak 43 orang. (*)