IndexU-TV

Peringati HPN 2022, Polsek Bintan Timur dan Jurnalis Berbagi Beras

Polsek Bintan Timur
Kapolsek Bintim, AKP Suardi bersama Jurnalis menyerahkan beras ke warga kurang mampu terdampak COVID-19 di wilayah Kecamatan Bintim. Penyerahan berlangsung di Kantor Polsek Bintim. (Foto:Istimewa)

Bintan – Kepolisian Sektor (Polsek) Bintan Timur, Kepulauan Riau (Kepri) bersama para jurnalis berbagi beras pada peringatan Hari Pers Nasional (HPN) ke-76 tahun 2022, Rabu (09/02).

Kepala Polsek Bintan Timur, AKP Suardi yang langsung menyerahkan beras secara simbolis kepada warga kurang mampu yang terdampak pandemi COVID-19 di wilayah Kecamatan Bintan Timur.

Selanjutnya, beberapa jurnalis berada di Bintan Timur juga ikut menyerahkan bantuan beras tersebut.

Dalam kesempatan itu, AKP Suardi tak lupa mengucapkan selamat Hari Pers Nasional ke-76 tahun 2022.

Pembagian beras merupakan kegiatan bakti sosial Polres Bintan, bersama para jurnalis di HPN ke-76 tahun 2022.

“Kita bagikan ke warga kurang mampu terdampak COVID-19. Mudah-mudahan bermanfaat bagi warga kita, yang menerima bantuan tersebut,” ucap AKPP Suardi, disela-sela penyerahan beras ke warga kurang mampu di wilayah Bintan Timur.

Dengan adanya bantuan tersebut, Jamsiah, warga Bintim yang menerima bantuan beras merasa senang dan gembira.

Baca juga: Puncak HPN ke-76, PWI Tanjungpinang Ukir Prestasi Lewat Lomba

“Terimakasih Bapak Kapolsek dan adek-adek wartawan yang sudah membantu kami. Kami doakan sehat selalu dan murah rezeki,” harap Jamsiah, warga Kelurahan Kijang Kota setelah menerima beras.

Kambing, warga Kelurahan Kijang Kota berharap para wartawan atau jurnalis selalu kompak.

Ia juga mengucapkan, selamat Hari Pers Nasional dan berpesan kepada para jurnalis agar mengutamakan berita yang valid yang kebenaran yang disampaikan kepada masyarakat.

“Jangan ada berita yang ditutup-tutupi, ” harap Kambing sambil menenteng beras.

Dalam kesempatan itu, Alek Riyadi, perwakilan jurnalis di Bintan Timur khususnya Bintim mengatakan, para jurnalis berada di Bintan Timur sepakat bersama Polsek Bintim mengadakan bakti sosial pada semepena memperingati HPN ke-76 tahun 2022.

“Kita harapkan para jurnalis untuk selalu jaga kekompakan, serta profesional membuat pemberitaan. Jangan menyebarkan berita hoaks,” harap dia.

Exit mobile version