Sampah Menggunung di Tepi Jurang Desa Surbakti Tanah Karo

Sampah Menggunung di Tepi Jurang Desa Surbakti Tanah Karo
Kondisi jurang jadi tempat pembuang sampah di di Desa Surbakti, Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Karo, Sumatera Utara (Foto: istimewa)

Sumatera Utara – Sampah menggunung di tepi jurang di Desa Surbakti, Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Karo, Sumatera Utara, Senin (06/12). Sampah itu dibuang sembarangan masyarakat.

Pasalnya, sampah itu telah menimbulkan bau busuk menyengat hidung. Selain menimbulkan bau tak sedap, warga khawatir tumpukan sampah itu menimbulkan penyakit. Tumpukan sampah dapat mencemari sungai berada di bawah jurang.

Padahal pemerintah setempat telah menyediakan tempat khusus membuang sampah. Namun, masyarakat masih membuang sampah ke tepi jurang sehingga menumpuk banyak.

“Sampah menumpuk di sana karena kurangnya kesadaran masyarakat, kurang peduli lingkungan, sehingga menyebabkan pencemaran udara, pencemaran air dan bahkan mengancam kesehatan mahluk hidup,” ujar Via di Desa Surbakti, Senin (06/12).

Sampah Menggunung di Tepi Jurang Desa Surbakti Tanah Karo
Kondisi jurang jadi tempat pembuang sampah di di Desa Surbakti, Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Karo, Sumatera Utara (Foto: istimewa)

Via berharap agar pemerintah dan masyarakat setempat saling bekerja sama dalam mengatasi persoalan sampah tersebut, sehingga tidak ada lagi masyarakat yang membuang sampah sembarangan.

Baca Juga: Waduh! Tumpukan Sampah Pesisir Tanjungpinang Capai Ketebalan 3,5 Meter

Desna Bagun, warga lainnya mengatakan, keberadaan sampah itu dapat menimbulkan banyak penyakit bagi warga setempat, selain itu pamandangan keberadaan sampah menjadi jorok.

“Sampah ini mengganggu sekali, lingkungan sekitar jadi tak sehat,” kata Desna Bagun.

Ia berharpa kepada masyarakat tidak lagi membuang sampah sembarangan. Kemudian kepada pemerintah supaya turun tangan menertibkan kawasan itu tidak dijadikan sebagai tempat sampah.

“Harusnya lingkungan dijaga dengan tidak membuang sampah sembarangan,” pungkasnya. (*)

Pewarta : Jani Oss Alveni br Girsang/Magang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *