Wali Kota Batam Sindir Pengusaha yang Cemarkan Lingkungan

Wali Kota Batam Muhammad Rudi saat ditemui di kantor BP Batam (Foto: Engesti)

Batam – Wali Kota Batam Muhammad Rudi mengimbau kepada seluruh pengusaha yang ada di Kota Batam, Kepulauan Riau agar tidak mencemarkan lingkungan. Menurutnya, tingkat pencemaran lingkungan di daerah itu masih sangat tinggi.

Oleh sebab itu, Rudi meminta kepada pengusaha tidak mencemarkan lingkungan agar mengikuti aturan yang ditetapkan oleh pemerintah.

“Para pengusaha yang membuka usahanya di Kota Batam dan dapat menyebabkan pencemaran lingkungan kita harapkan harus ikut aturan pemerintah,” kata Rudi di Kantor BP Batam (12/08).

Wali Kota sekaligus Kepala BP Batam itu menambahkan, dirinya enggan membeberkan nama-nama perusahaan yang melakukan pencemaran tersebut.

“Kalau terjadi pencemaran ini akibatnya tidak langsung dirasakan oleh kita, tapi bertahap,” katanya.

Ia juga berpesan bahwa dampak akibat pencemaran sangat berbahaya bagi kesehatan masyarakat.

“Mari kita sama-sama cari makan. Tapi, jangan lupa kesehatan itu nomor satu . Pencemaran lingkungan salah satu yang menggangu kesehatan kita,” kata Rudi. (*)

Perwata : Engesti
Redaktur : Muhammad Bunga Ashab

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *