23 Komunitas di Pulau Bintan Galang Dana Bantu Palestina

Tanjungpinang – Sebanyak 23 komunitas dan organisasi di Tanjungpinang dan Bintan, Kepulauan Riau (Kepri) menggalang dana untuk Palestina, Sabtu (29/05).

Aksi galang dana untuk membantu Palestina di Tanjungpinang, Kepri (Foto: Nurman)

Penggalangan dana ini dikoordinir Yayasan Aksi Cepat Tanggap (ACT) Tanjungpinang.

Staff ACT Alfi mengatakan, aksi penggalangan dana di Pulau Bintan ini melibatkan banyak pihak, meliputi siswa, mahasiswa dan masyarakat. Ia menuturkan, kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, sampai pada Minggu (30/05).

“Kami menggalang dana di empat titik mulai pukul 15.30 sampai pukul 17.00 WIB,” ujar Alfi.

Untuk hari pertama dilaksanakan di simpang Taman Pamedan, Batu 7, Batu 8 dan Gerbang Bintan Centre.

“Alhamdulillah, dana yang terkumpul hari pertama Rp10.394.700,” katanya.

Selanjutnya, dana yang terkumpul akan disalurkan oleh ACT untuk keperluan medis, pangan dan kebutuhan lainya.

“Nanti kominutas kami langsung memberikannya ke Palestina,” tutup Alfi. (*)

Pewarta: Nurman
Redaktur : Muhammad Bunga Ashab