Kapal Kargo Terbakar di Perairan Batam

Kapal kargo terbakar
Kapal kargo terbakar di perairan Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau. (Foto: tangkapan layar video warga)

BATAM – Kapal kargo terbakar di perairan Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Rabu 21 Februari 2024.

Kejadian kapal kargo terbakar itu sempat divideokan warga yang melintas di sekitar lokasi. Terlihat asap tebal membubung ke atas dari bagian belakang kapal.

Dalam video yang diperoleh ulasan.co,  kru kapal sempat meminta bantuan dari atas kapal.

Kabar kapal terbakar tersebut dibenarkan Humas Kantor Pencarian dan Pertolongan atau Basarnas Tanjungpinang, Azizi.

Tim SAR
Kru kapal saat dievakuasi Tim SAR Gabungan. (Foto: Tim SAR)

Atas kejadian itu, kata Azizi, sebanyak 15 orang kru kapal telah dievakuasi dengan selamat.

“Korban sekarang sedang dievakuasi.
Semua korban selamat,” ujar Azizi.

Baca juga: KN Pulau Dana-323 Bakamla RI Padamkan Kapal Terbakar di Perairan Karimun

Hingga kini belum diketahui penyebab kebakaran di kapal kargo tersebut. (*)

Ikuti Berita Ulasan.co di Google News