Kemenag Kepri Apresiasi Lomba Azan Ulasan Network

Makin Seru! 10 Finalis Bersaing Rebut Juara Lomba Azan Ulasan Network
Ulasan Network Gelar Lomba Azan untuk Anak di Bawah 12 Tahun, Total Hadiah Rp6 Juta

TANJUNGPINANG – Kementerian Agama Kepulauan Riau (Kemenag Kepri) menyambut baik adanya lomba azan yang dihelat kantor media Ulasan Network.

“Perlombaan itu adalah satu hal yang sangat bagus, apalagi dilaksanakan di bulan Ramadan,” kata Kepala Bidang Bimbingan Masyarakat Islam Kanwil Kemenag Kepri, Edi pada Sabtu (16/04).

Ia bercerita ketika dirinya beritikaf di masjid melihat banyak anak-anak yang azan sendiri-sendiri.

“Waktu kemarin saya itikaf di Masjid Baitul Mukminin, saya melihat anak-anak azan sendirian. Kayaknya mereka ikut lomba juga,” ucapnya.

Ia menyebut, animo dari perlombaan azan untuk tingkat Sekolah Dasar (SD) usia 12 tahun ke bawah, sangat terasa ketika dirinya melakukan itikaf di masjid. “Apakah ada kaitan dengan lomba azan itu,” ujarnya.

Baca juga: Resmi Dimulai, Turnamen Ulasan Network Cup 2021 Diikuti 144 Tim Esports