IndexU-TV

1.941 Milenial Kepri Ikuti Turnamen E-Sport HMR Champion 2024 di Karimun, Total Hadiah Rp50 Juta

Anak muda milenial Kepri berkumpul di Tanjungbalai Karimun meramaikan turnamen e-sport Haji Muhammad Rudi champion 2024. (Foto:Elhadif Putra/Ulasan.co)

KARIMUN – Sebanyak 1.941 anak muda generasi milenial dari berbagai kabupaten/kota di Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) mengikuti turnamen E-Sport Haji Muhammad Rudi (HMR) Champion 2024 di Tanjungbalai Karimun, Kepri.

Turnamen dipusatkan di GOR Gajah Mada, Kelurahan Baran, Kabupaten Karimun dan dimulai Sabtu 13 Juli hingga 14 Juli 2024 dilaksanakan dsecara offline atau tatap muka.

Terdapat lima kategori permainan, yaitu Mobile Legend Bang Bang (MLBB), PUBG Mobile, Free Fire, Magic Chess dan PES. Para peserta tersebut bertanding untuk memperebutkan total hadiah sebesar Rp50 juta.

Wali Kota Batam, Muhammad Rudi mengatakan turnamen tersebut diadakan guna memberikan wadah kepada anak-anak muda menyalurkan bakat dan hobi di bidang e-sport.

“Kita tahu generasi melenial sekarang sangat ramai yang menyukai permainan gadget, untuk itu kita salurkan minat mereka agar terarah ke hal-hal positif,” kata Wali Kota sekaligus Kepala BP Batam, Muhammad Rudi.

Ketua Panitia Turnamen HMR Champion 2024, Mujiburrahman mengatakan, para peserta umumnya berasal dari di sejumlah tim e-sport dari Karimun, Batam dan Kota Tanjungpinang.

Mujiburahman sangat mengapresiasi membludaknya peserta yang ikut dalam turnamen tersebut.

“Antusiasnya luar biasa sekali. Ini kita kita lihat dari banyaknya peserta yang ikut. Peserta juga datang dari Kota Batam dan Tanjungpinang,” sebut Mujiburrahman.

Exit mobile version