Harga Sembako Merangkak Naik di Pasar Barek Motor Kijang

BINTAN – Menjelang natal dan tahun baru (Nataru), harga kebutuhan pokok merangkak naik di Pasar Barek Motor Kijang, Bintan, Kepulauan Riau (Kepri), Sabtu (10/12).

Hal ini terpantau saat infeksi mendadak (Sidak) Polres Bintan bersama Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Bintan.

Kepala Seksi Pengendalian Kebutuhan Pokok dan Penting Industri Perdagangan (Indag) Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Bintan, Setia Kurniawan mengatakan, kenaikan harga kebutuhan bahan pokok disebabkan cuaca ekstrim di daerah penghasil di Pulau Jawa sedang dilanda banjir.

“Kita sudah minta ke distributor untuk melakukan pengambilan barang seperti dari daerah NTB,” jelas Kurniawan.

Andi, salah seorang pedagang di Pasar Barek Motor, menceritakan, harga cabai merah sudah naik Rp3 ribu per kilogram dari Rp47 ribu menjadi Rp50 ribu.

Kemudian, harga cabai rawit naik kisaran Rp6 ribu dari Rp50 ribu-Rp52 ribu menjadi Rp56 ribu per kilogram.

Sedangkan harga bawang merah Jawa Rp38 ribu, bawang merah India Rp16 ribu, bawang putih Rp25 ribu, tomat dan kentang Medan Rp14 ribu, jahe dan kunyit Rp16 ribu, bawang Bombay Rp20 ribu, cabai kering kisaran Rp96 ribu-Rp100 ribu per kilogram.

Harga sayur kol turun Rp1.000 dari Rp9 ribu menjadi Rp8 ribu, timun naik Rp5 ribu dari Rp7 ribu menjadi Rp12 ribu, sawi minyak naik Rp6 ribu dari Rp14 ribu menjadi Rp20 ribu, bayam naik Rp3 ribu dari Rp12 ribu menjadi Rp15 ribu.

Lalu, harga buncis turun Rp3 ribu dari Rp15 ribu menjadi Rp18 ribu, kangkung naik Rp4 ribu dari Rp10 ribu menjadi Rp14 ribu, kacang panjang naik Rp2 ribu dari Rp12 ribu menjadi Rp14 ribu, terong naik Rp4 ribu dari Rp12 ribu menjadi Rp16 ribu, dan brokoli Rp44 ribu.