Tim Damkar Bintan Timur Evakuasi Seekor Kucing Jatuh ke Sumur Kedalaman 15 Meter

Tim Damkar Bintan Timur Evakuasi Seekor Kucing Jatuh ke Sumur Kedalaman 15 Meter
Petugas Damkar Bintan Timur saat mengevakuasi seekor kucing jatu ke sumur. (Foto: istimewa)

Bintan – Tim Pemadam Kebakaran (Damkar) Bintan Timur evakuasi seekor kucing jatuh ke semur di Kampung Baru Sungai Enam Darat, RT001/RW004, Kelurahan Sungai Enam, Kecamatan Bintan Timur Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau, Selasa (28/12).

Kucing itu berhasil dievakuasi dengan kondisi selamat dari sumur kedalaman lebih kurang 15 meter.

“Tim Rescue Penyelamatan Damkar berhasil mengevakuasi seekor kucing jatu ke sumur barusan,” kata Kepala UPTD Damkar Bintan Timur Nurwendi kepada Ulasan.co.

Baca Juga: Wow, Petugas Damkar Tangkap King Kobra Sepanjang 3,5 Meter

Kucing itu jatuh ke sumur dilaporkan ke pihak damkar sekira pukul 09.00 WIB.

Setelah petugas tiba di lokasi, tidak butuh waktu lama, kuncing itu berhasil diangkat dari dalam sumur.

“Setelah kami menerima laporan dari warga langsung menurunkan satu tim penyelamat,” ujarnya.

Nurwendi menyampaikan, tugas damkar bukan hanya memadamkan api saja, tapi bisa juga menangkap hewan berbisa lainnya. Selain itu, petugas damkar juga menyelamatkan orang tenggelam.

“Kalau mengevakuasi orang tenggelam, hanya saja alat damkar belum punya, petugas sudah memiliki keahlian itu,” pungkasnya. (*)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *