Valentino Rossi Bangga Disponsori Pertamina Enduro, Sebut Indonesia Bagian Penting MotoGP

Valentino Rossi (VR46) bersama dua pembalapnya Marco Bezzecchi dan Fabio di Giannantonio saat peluncuran Tim Pertamina Enduro VR46 Racing di Riccione, Italia, Rabu (24/01/2024). (Foto:Dok/VR46RacingTeam)

JAKARTA – Sang legenda balap MotoGP Valentino Rossi (VR46) dengan bangga menceritakan Indonesia, saat memberikan sambutan di acara peluncuran tim balapnya Pertamina Enduro VR46 Racing.

The Doctor julukan VR46, pemilik Tim VR46 Racing itu bangga timnya disponsori oleh perusahaan pelumas Indonesia, Pertamina Enduro saat acara peluncuran timnya yang berlangsung di Riccione, Italia, Rabu 24 Januari 2024.

The Doctor menceritakan tentang Indonesia, dengan menyebutkan, bahwa Indonesia adalah bagian penting dari balap MotoGP.

Bisa jadi, lantaran seri MotoGP juga berlangsung di Indonesia tepatnya di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB). Dengan begitu, sponsor besar Indonesia turut meramaikan kancah MotoGP.

Rossi yang dikenal sebagai pembalap ikonik warna kuning stabilo itu menambahkan, bahwa antusiasme orang Indonesia itu luar biasa terhadap MotoGP.

“Kisah tim ini sudah cukup panjang, 11 musim berjalan dimulai di kelas Moto3. Musim ini akan menjadi musim ke-3 di MotoGP. Kami selalu menjalin kemitraan yang baik di masa lalu, namun kami sangat senang dan bangga atas kemitraan dengan Pertamina Enduro ini,“ ujar Valentino Rossi.

“Indonesia itu adalah salah satu tempat yang paling penting untuk MotoGP. Semangat mereka luar biasa !,“ tambah Valentino Rossi, yang dilansir dari Crashnet.

Baca juga: Tim Pertamina Enduro VR46 Racing MotoGP 2024 Tampil Cerah Kuning Stabilo
Tampilan motor Ducati Tim Pertamina Enduro VR46 Racing MotoGP 2024.

Bagaimana dengan komentar 2 pembalapnya sehubungan kompetisi MotoGP 2024 dengan livery baru dan sponsor baru ?

Dalam hal ini Marco Bezzecchi, yang akan berduet dengan teammate baru, Fabio di Giannantonio yang menggantikan Luca Marini (Repsol Honda).

“Kami memulai babak baru, dengan partner baru ini, dan saya tidak sabar untuk segera mengendarai motornya,” tutur Marco Bezzecchi yang ada di peringkat ke-3 dalam klasemen akhir MotoGP 2023.

“Ini musim pertama saya di tim ini dan saya sangat bersemangat. Warnanya tampak luar biasa,” timpal Fabio di Giannantonio yang kini berlatih dengan para pembalap VR46 Riders Academy di Ranch Tavullia.

Tim Pertamina Enduro VR46 Racing MotoGP tampil dengan livery lebih cerah, tanpa menghilangkan warna khas sang pemiliknya yaitu kuning stabilo.

Kuning stabilo adalah Valentino Rossi (VR46), yang sudah melekat sejak memulai debutnya di ajang balapan Grand Prix 125cc tahun 1996 silam.

Dengan menggandeng perusahaan pelumas Pertamina Enduro asal Indonesia sebagai sponsor utama, tampilan livery motornya turut berubah total.

Tidak seperti musim 2023 lalu, motor mereka didominasi warna hitam dengan kombinasi setrip oranye dan kuning khas The Doctor.

Terpampang tulisan Pertamina Enduro, yang dipertegas strip merah sebagai sponsor untuk mengaruni kerasnya kompetisi di musim 2024.