Dinkes Kepri Siapkan 15 Ribu Dosis Vaksin Booster Tahap Dua

Binda Kepri
Suasana vaksinasi serentak yang digelar Binda Kepri, Sabtu (12/3). (Foto:Istimewa)

TANJUNGPINANG – Dinas Kesehatan Kepulauan Riau (Dinkes Kepri) sudah menyiapkan 15 ribu dosis vaksin booster jenis Pfizer untuk tahap dua.

Kepala Dinas Kesehatan Kepri, Mohammad Bisri saat ditemui di Aula Wan Seri Beni, Rabu (01/02) mengatakan, urgensi vaksin booster tahap dua untuk mempertahankan dan meningkatkan imunitas tubuh.

“Pandemi belum berakhir, tidak ada salahnya untuk meningkatkan imunitas dan mengantisipasi adanya Covid varian baru,” kata Bisri.

“Dengan vaksinasi, angka yang sakit terus menurun,” lanjutnya.

Ia menyebut, dosis tersebut sudah dibagikan ke setiap kabupaten/kota dan saat ini proses vaksinasi masih berlangsung di beberapa puskesmas.

“Kita sudah bagikan ke setiap kabupaten kota. Nanti di puskesmas sudah bisa melayani vaksinasi booster tahap dua,” ucapnya.

Bisri berharap, antusias warga untuk menjaga imun tubuh tetap tinggi, karena Indonesia ingin menuju endemi.