Nama Sekda Karimun Dicatut Orang untuk Menipu

Sekda Karimun
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau, Muhamad Firmansyah. (Foto: Dok Diskominfo Karimun)

KARIMUN – Nama Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Muhammad Firmansyah, dicatut orang tak bertanggung jawab untuk melakukan penipuan.

Pelaku menggunakan media sosial WhatsApp dan menggunakan nama Dr. Muhammad Firmansyah, M.Si,. Akun tersebut juga memakai foto Firmansyah berseragam dinas ASN warna putih.

“Saya pastikan nomor tersebut bukanlah nomor saya yang sebenarnya,” kata Firmansyah, Ahada 24 Maret 2024.

Adanya akun yang mencatut dirinya juga telah disebarkan oleh Firmansyah melalui akun media sosial Facebook.

Dalam unggahannya, Firmansyah mengimbau agar masyarakat tidak tertipu dengan WhatsApp bernomor +62859-6031-5319.

Akun tersebut sempat mengirimkan pesan kepada sejumlah pengurus TPQ yang ada di Kabupaten Karimun, dengan dalih adanya bantuan.

Beruntung orang-orang yang mendapatkan pesan terlebih dahulu memastikannya.

“Alhamdulillah sejauh ini dari informasi yang diterima belum ada korbannya. Mereka yang mendapat pesan dari si penipu langsung konfirmasi ke saya,” ujar Firmansyah.

Baca juga: Sekda Karimun Ajak Masyarakat Dukung Program Pembangunan Daerah

Disampaikan Firmansyah, dalam menyalurkan bantuan dana maupun sejenisnya memiliki prosedur yang benar dan melalui instansi yang berwenang.

Oleh karena itu, Firmansyah meminta agar masyarakat mengabaikan jika ada akun yang mencatut namanya.

“Jika ada yang mendapatkan pesan dari nomor tersebut untuk dapat di abaikan dan melaporkan,” ucapnya. (*)

Ikuti Berita Ulasan.co di Google News