Pangkogabwilhan I Tegaskan Laut Natuna Utara Aman

Pangkogabwilhan I Tegaskan Laut Natuna Utara Aman
Pangkogabwilhan I Laksamana Madya TNI Muhammad Ali di Bandara Raden Sadjad Ranai, Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau (Kepri), Rabu (22/9).

Natuna – Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) I, Laksamana Madya TNI Muhammad Ali memastikan laut Natuna Utara dalam kondisi aman.

Hal itu diketahui saat Pangkogabwilhan I melaksanakan pengawasan dari udara dan tidak menemukan satu pun kapal ikan asing yang memasuki wilayah Indonesia.

“Situasinya aman, terkendali dan kondusif,” kata Muhammad Ali di Bandara Raden Sadjad Ranai, Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau (Kepri), Rabu (22/9).

Baca juga: Ini Penjelasan Bakamla RI Terkait Situasi Laut Natuna Utara

Terkait isu ribuan kapal asing yang berada di Laut Natuna Utara serta nelayan Natuna yang diganggu dan ditangkap oleh kapal perang asing adalah hoax atau tidak benar.

“Tidak perlu takut (Para nelayan), satuan TNI akan selalu menjaga keamanan, kedaulatan di wilayah Natuna Utara,” tegasnya.

Selanjutnya, ia juga memastikan bahwa nantinya di Natuna akan dibentuk satuan TNI terintegrasi yang berada dibawah komando Pangkogabwilhan I.

“Cikal bakalnya sudah disiapkan disini, nanti konsepnya menjadi pangkalan militer gabungan,” pungkasnya.

Pewarta: Muhamad Nurman
Redaktur: Albet

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *