Pemkab Bintan Salurkan Bantuan Korban Bencana Puting Beliung di Mantang

Bupati Bintan, Roby Kurniawan didampingi Sekda Bintan, Ronny Kartika menyerahkan bantuan ke korban angin puting beliung di Mantang. (Foto:Istimewa)

BINTAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bintan, Kepulauan Riau menyerahkan bantuan kepada korban terdampak bencana alam angin puting beliung di Kecamatan Mantang, Kamis (12/1).

Bupati Bintan, Roby Kurniawan yang didampingi Sekda Bintan, Ronny Kartika langsung menyerahkan bantuan sosial berupa paket sembako maupun barang kebutuhan lainnya kepada korban.

Korban yang terima bantuan itu ada 4 Kepala Keluarga (KK) di Desa Dendun serta 1 KK di Desa Mantang Besar, Kecamatan Mantang dan 3 KK di Kelurahan Kijang Kota, Kecamatan Bintan Timur.

Roby Kurniawan mengatakan, bahwa Pemkab Bintan mencoba untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak bencana alam angin puting beliung tersebut.

“Kita mencoba meringankan apa yang sedang dialami masyarakat yang terkena bencana. Kita berikan bantuan ini,” kata Roby Kurniawan usia menyerahkan bantuan.

Dalam kesempatan ini, salah seorang korban bencana puting beliung berada di Kecamatan Mantang, M Iswan mengucapkan terimakasih kepada Pemkab Bintan, yang telah bergerak cepat dalam menyalurkan bantuan untuk warga yang terdampak bencana.

“Alhamdulillah, terimakasih kepada Pak Bupati Bintan dan jajaran atas perhatiannya,” ucap syukurnya setelah menerima bantuan.

Baca juga: 5 Rumah Warga di Mantang Bintan Porak-Poranda Disapu Puting Beliung