KARIMUN – Tiang listrik yang tumbang hingga menutupi jalan MT Haryono, Kelurahan Tebing, Kecamatan Tebing, Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau Kepri (Kepri), Jumat petant 12 April 2025, menyebabkan Pulau Karimun Besar “blackout” atau pemadaman listrik.
Manajer PLN ULP Tanjung Balai Karimun, Ahmad Subhan Hadi, mengatakan penyebab blackout karena tiang listrik tumbang. Tiang itu keropos berada di dalam tanah, sehingga tidak terpantau.
“Tiang keropos tidak terlihat dari luar, adanya di dalam tanahnya. Untuk kondisi atasnya itu bagus, yang keropos di dalam cor-corannya,” kata Ahmad menjelaskan, Sabtu 12 April 2025.
Ahmad mengatakan, pihaknya selalu melakukan pemeriksaan rutin bulanan terhadap jaringan PLN, termasuk terhadap tiang listrik.
“Inspeksi bulanan terkahir itu kami lakukan bulan lalu sebelum lebaran, dan kami tidak menemukan secara visual keropos ini,” ujarnya.
Sementara untuk penyebab tiang listrik tersebut bisa keropos, menurut Ahmad, dikarenakan kondisi tanah dan air yang ada di sekitar tiang. Ia menyampaikan tiang besi PLN biasanya tetap bagus walaupun berusia di atas 15 tahun.
“Kalau ketahanan tiang besi biasanya lama. Mungkin karena agak bakau, faktor alam dan umurnya, sehingga menyebabkan tiang tumbang. Memang kalau terkena air laut umurnya lebih cepat, 15 tahun harus ganti. Karena kondisinya pas waktu dibongkar ternyata air semua,” ujar Ahmad.
Akibat peristiwa tersebut seluruh Pulau Karimun Besar sempat mengalami blackout. Setelah mengevakuasi tiang serta kabel dari badan jalan, listrik di sebagian wilayah kembali menyala. Sementara sebagian wilayah lainnya, terpaksa dipadamkan hingga petugas selesai memasang tiang baru.
“Harus diganti tiang baru. Normal kembali seluruhnya sekitar tiga jam,” kata Ahmad.
Baca juga: Suara Ledakan Dari Tiang Listrik Tumbang Gegerkan Warga di Jalan MT Haryono Karimun
Kejadian tersebut sekira pukul 17.20 WIB. Tiang PLN tumbang ke jalan raya, sehingga menutup arus lalu lintas dari arah Teluk Uma menuju Sei Ayam, dan sebaliknya.
Saat tiang tumbang, warga mendengar suara ledakan dan disertai seluruh listrik di Pulau Karimun Besar padam.
Beruntung tidak ada pengendara atau kendaraan yang melintas saat tiang listrik tersebut tumbang. Warga di sekitar lokasi juga menutup jalan dan meminta pengendara mencari jalur alternatif lain. (*)
Ikuti Berita Ulasan.co di Google News