Hari Libur Nasional, Disdukcapil Natuna Tetap Layani Masyarakat

Di Natuna, Pasangan Nikah Siri Bisa Buat Kartu Keluarga
Warga sedang melakukan pengurusan berkas ke Disdukcapil Kabupaten Natuna (Foto : Muhamad Nurman)

Natuna – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Natuna membuka pelayanan bagi masyarakat yang ingin mengurus administrasi kependudukan meski diluar hari kerja dan libur nasional.

“Kita tetap buka baik itu dihari libur nasional seperti hari ini, maupun diakhir pekan Sabtu dan Minggu,” kata Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Natuna Ilham Kauli di Ranai, Selasa (17/08).

Ilham mengatakan, pihaknya tetap memberikan pelayanan dihari libur nasional serta Sabtu dan minggu. Hal tersebut merupakan bentuk komitmen mereka untuk selalu memberikan pelayanan terbaik.

“Ini lakukan sebagai bentuk keseriusan kami dalam memberikan pelayanan prima atau terbaik bagi masyarakat kita,” ungkapnya.

Baca juga: Peternak Ayam Tidak Ada Penyebab Kelangkaan Telur di Natuna

Ia menyebutkan, pelayanan pada hari libur nasional dan akhir pekan ini dilakukan sesuai dengan instruksi Direktur Jenderal (Dirjen) Administrasi Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kementerian Dalam Negeri.

“Kita buka pelayanan secara tatap muka dan online, untuk pelayanan ini sudah kita lakukan pada 2018 lalu,” ucapnya.

Menurut Ilham, pihaknya tidak mengerahkan smeua staf untuk melayani masyarakat pada hari-hari tertentu itu, melainkan hanya sebagian.

“Untuk teknisnya sudah kita atur, kita buat piket para pegawai, satu hari libur tiga orang masuk, karena staf kita pasti punya kesibukan yang lain, ” kata Ilham.

Untuk pelayanan tatap muka, lanjut Ilham, pihaknya tetap melakukannya dengan memperhatikan protokol kesehatan.

Kemudian Ilham mengimbau kepada masyarakat agar selalu memberikan masukan dan kritikan agar mereka bisa membenahi pelayanan menjadi lebih baik lagi.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada stafnya karena telah membantu meringankan pekerjaannya serta masyarakat.

“Saya sangat berterima kasih, tanpa mereka saya bukan apa-apa, saya harap mereka tetap semangat dan selalu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” pungkasnya.

Pewarta: Muhamad Nurman
Redaktur: Albet

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *